SUARACIREBON- Rektor Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC), Arif Nurudin menegaskan, mahasiswa harus berperan aktif turut serta dalam membangun desa.
Keterlibatan mahasiswa tersebut, jelas Arif, yaitu dari mulai perencanaan, pelaksanaan, hingga pembangunan di desa.
“Peran yang dapat dijalani oleh mahasiswa dalam pembangunan desa meliputi keterlibatan dalam musyawarah rencana pembangunan desa (musrenbangdes), pelaksanaan pembangunan desa, dan pengawasan pembangunan desa,” kata Arif saat membuka seminar nasional Pusat Kajian Anggaran Badan Keahlian Sekretariat Jendral DPR RI bersama UMC di kampus setempat, Sabtu (29/10/2022).
BACA JUGA: Gempa Bumi Sukabumi Guncang Jawa Barat, Satu Rangkaian Gempa Cilacap
Menurut Arif, dengan partisipasi semua pihak, termasuk mahasiswa, maka pelaksanaan pembangunan desa yang salah satunya menggunakan dana desa dapat semakin efektif dan manfaatnya dirasakan masyarakat.
“Tentu dengan partisipasi semua pihak, menjadikan dana desa akan semakin efektif dan memiliki manfaat bagi masyarakat desa,” tandasnya.***