SUARA CIREBON – Ratusan pelajar salah satu SMK di sekitar Jalan Tuparev Kabupaten Cirebon diamankan Satpol PP Kabupaten Cirebon, Senin pagi (14/11/2022).
Mereka diamankan tidak jauh dari lokasi sekolah tersebut, saat sedang nongkrong di jam belajar berlangsung.
Kabid Tibumtranmas Satpol PP Kabupaten Cirebon, Maman, mengatakan, ratusan pelajar yang diamankan tersebut kedapatan membolos karena enggan mengikuti kegiatan upacara bendera yang rutin dilakukan setiap Senin pagi.
“Kita amankan ratusan siswa pada salah satu SMK swasta. Mereka kami bawa ke kantor Satpol PP untuk dilakukan pendataan,” kata Maman.
Menurut Maman, penertiban siswa yang membolos dilakukan atas atensi dari para guru di sekolah SMK swasta tersebut.
Pasalnya, kata dia, para guru mengaku jengah dan bosan dengan kebiasaan ratusan siswanya yang sering membolos sekolah dan enggan mengikuti upacara bendera setiap Senin.