SUARA CIREBON – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon menargetkan, pada tahun 2024 mendatang, seluruh desa yang ada bebas Buang Air Besar (BAB) sembarangan atau Open Defecation Free (ODF).
Target tersebut dinilai realistis. Pasalnya, sebanyak 86 desa telah mendeklarasikan bebas ODF, saat peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 tingkat Kabupaten Cirebon di Situ Sedong, Desa Sedong, Kabupaten Cirebon, Rabu (16/11/2022).
BACA JUGA: Transformasi Sistem Kesehatan Wujudkan Indonesia Sehat
Kegiatan tersebut, dihadiri langsung Bupati Cirebon, H Imron, dan Wakil Bupati Cirebon, Hj Wahyu Tjiptaningsih beserta sejumlah pejabat terkait.
Dalam kesempatan itu, Bupati Imron mengajak masyarakat untuk bersama-sama menerapkan pola hidup sehat dan bersih di setiap kesempatan dan di lingkungan masing-masing. Salah satunya, dengan tidak BAB sembarangan.
Pasalnya, munculnya penyakit yang bersarang di tubuh salah satunya disebabkan oleh diri sendiri dan lingkungan.
BACA JUGA: RS Gunung Jati Dinilai Anak Tirikan Pasien BPJS PBI