SUARA CIREBON- Mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono kerap memanfaatkan waktu untuk menyalurkan hobi melukisnya di setiap lawatan ke sejumlah daerah bahkan hingga saat ke luar negeri.
Begitu juga, saat ia bersama tim bola voli LavAni transit dalam perjalanan darat dari Pacitan Jawa Timur menuju Bogor di hotel Aston, Kedawung Kabupaten Cirebon, Senin (2/1/2023) kemarin.
Dari ketinggian hotel tersebut, Presiden ke-6 RI itu pun menyempatkan waktu untuk melukis Gunung Ciremai. Sayangnya saat itu, usai salat Subuh ia tidak bisa langsung melukis karena terkendala cuaca dan kondisi yang masih gelap.
BACA JUGA: Pendaftaran CPNS 2023 di Kemenhan, Catat Ketentuannya
Sehingga, sangat tidak mendukung untuk memulai menggoreskan kuas di atas kanvas yang sudah disiapkan.
“Saya melukis habis salat Subuh, akan tetapi pas melihat dari kaca jendela, ternyata keadaan masih cukup gelap. Lalu tepat pukul 05.30, akhirnya saya bisa melukis suasana Gunung Ciremai yang indah,” ujar SBY.
Untuk melukis gunung tertinggi di Jawa Barat itu, SBY mengaku membutuhkan waktu sekitar 1 jam 15 menit. Itu pun masih harus disempurnakan lagi, setelah dirinya sampai di Cikeas, Bogor. Menurut SBY, waktu yang dibutuhkan untuk menyempurnakan lukisan tersebut sekitar 30 menit.
BACA JUGA: HOAKS! Mantan Wapres Try Sutrisno Meninggal Dunia, Tak Sesuai Fakta, Justru Kondisinya Membaik