Henhen Herdiana tidak ingin Persib kepleset setelah sukses bermain 11 laga tanpa kekalahan. Apalagi, posisi puncak klasemen BRI Liga 1 kini sudah di depan mata.
Henhen Herdiana juga mengisyaratkan Persib membawa dua misi penting saat kontra Borneo FC Kamis malam ini.
Pertama misi balas dendam atas kekalahan dari Borneo FC di leg pertama pada Agustus 2022 lalu yang dibantai habis dengan skor 1-4.
Kedua, paling penting ialah, memburu target menempati posisi puncak klasemen BRI Liga 1, dan mulai masuk ke track juara BRI Liga 1.
Di laga ini, Henhen Herdiana akan memperoleh tugas berat. Ia kehilangan bek tengah tandemnya di lini belakang, Nick Kuipers karena absen akibat terkena kartu merah.
Belum jelas siapa nanti yang akan dipilih Luis Milla menggantikan Nick Kuipers. Namun kondisi ini membuat Henhen Herdiana harus bekerja ekstra keras melapisi pertahanan Maung Bandung.
“Kita akan meminimalisir kesalahan. Kerja keras. Apalagi makin kesini, setiap laga itu ketat,” tutur Henhen Herdiana.***
BACA JUGA: Panjang Tol Getaci 260,65 Km, Terbagi 4 Seksi, Perjalanan Bandung-Cilacap Bisa 3 Jam