SUARA CIREBON – Bulan Dana Kemanusiaan Palang Merah Indonesia atau PMI Kabupaten Cirebon tahun 2022 telah berakhir.
Perolehan dana dari gerakan Bulan Dana dan ditambah dengan perolehan spontanitas, secara keseluruhan dana kemanusiaan PMI Kabupaten Cirebon tahun 2022 terkumpul sebanyak Rp962.848.000 dari target Rp1.389.400.000.
Kendati demikian, Bupati Cirebon, H Imron MAg melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Cirebon, Mohammad Syafrudin mengatakan, dana yang terkumpul dari hasil Bulan Dana tersebut cukup memuaskan.
BACA JUGA: Genjot Bulan Dana Kemanusiaan, PMI Kabupaten Cirebon Target Terkumpul Rp1,3 Miliar
Menurutnya, angka tersebut berdasarkan hasil laporan dan perkembangan pemasukan Bulan Dana Kemanusiaan PMI dari bendahara panitia Bulan Dana PMI Kabupaten Cirebon.
Meskipun dalam pelaksanaan Bulan Dana Kemanusiaan PMI Kabupaten Cirebon sedikit mengalami hambatan, kata Syafrudin, namun ia menilai kepedulian masyarakat terhadap usaha sosial dalam rangka memberikan kekuatan terhadap pemberdayaan masyarakat tetap terpelihara.
“Untuk tahun-tahun yang akan datang diharapkan bisa lebih ditingkatkan lagi, sehingga potret kesetiakawanan sosial masyarakat di Kabupaten Cirebon akan terlihat lebih indah,” kata Syafrudin, Rabu, 1 Februari 2023.
BACA JUGA: Proyek ATP Disuntikan Rp1 Miliar, Pembangan Alun-alun Taman Pataraksa Tuntas Tahun Ini