“Ternyata memang benar bapak (suami, red)-nya juga sering sesak,” kata Ayu, Sabtu, 11Februari 2023.
Melihat kondisi tersebut, Ayu pun berjanji akan memperbaiki rutilahu tersebut agar menjadi rumah layak huni.
Wabup Cirebon akan mengajukan perbaikan rumah tersebut melalui program rutilahu dari Baznas Kabupaten Cirebon.
BACA JUGA: Kasus Kekerasan Anak Meningkat, Wabup Cirebon Prihatin Dampak Kemiskinan Kemana-mana
“Nanti saya ajukan program rutilahu ke Baznas supaya bisa dibangun, sehingga Ibu Naimah dan keluarga bisa hidup lebih sehat,” ungkapnya.
Seperti diketahui, salah satu persoalan yang menjadi target Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Cirebon untuk segera dituntaskan adalah rutilahu.
Selain melalui APBD Kabupaten Cirebon dan anggaran dari pemerintah pusat serta pemerintah provinsi Jawa Barat, Pemkab Cirebon juga menggandeng Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Cirebon untuk menuntaskan persoalan tersebut.***
BACA JUGA: Wabup Cirebon: Belanja Hibah Naik 230,47% Berasal dari DAK