Saat itu, Persib yang berada dalam posisi transisi dan menghadapi krisis performa, tengah terpuruk di awal-awal klasemen BRI Liga 1.
Persib menelan banyak kekalahan memalukan. Diantaranya dibantai PSM Makasar 1-5. Setelah bigmatch kontra PSM Makasar, Luis Milla kemudian mulai melatih langsung Maung Bandung.
Hasilnya, sampai pekan ke 24, Persib secara pasti naik ke posisi puncak klasemen. Kini menjadsi runne up dari PSM Makasar.
BACA JUGA: Laga Persib Vs Bali United Berakhir Imbang, Maung Bandung Gagal Tuntaskan Tiga Misi
PSM Makasar meghuni uncak klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 47 poin. POersib membayangi di bawahnya, hanya selisih 1 angka, dengan 46 poin.
Bersama Luis Milla, Persib mencatat rekor 15 kali lag tak terkalahkan dalam satu turnamen. Ini rekor baru sepanjang sejarah Liga 1 sepakbola profesional Tanah Air.
Dari 15 laga, 3 kali draw dam 12 kali meraup kemenangan. Persib berada dalam posisi sempurna di bawah Luis Milla, dari terpuruk kini sudah bertengger di puncak klasemen.***