Namun kajian badan vulkanologi Kementrian ESDM pada Agustus 2020, mencatat pergerakan Sesar Baribis juga sudah masuk ke wilayah Gantar.
Baik Terisi maupun Gantar, keduanya merupakan kecamatan di wilayah selatan Indramayu. Berbatasan dengan Majalengka, Sumedang dan Subang, tiga daerah yang dilewati Sesar Baribis.
Realitas bahwa wilayah selatan Indramayu juga sudah dilewati patahan tektonik Sesar Baribis, memunculkan perlunya mitigasi bencana, tidak saja di Terisi dan Gantar, tetapi juga kecamatan sekitar, termasuk wilayah utara Indramayu.***
BACA JUGA: Gempa Indramayu, Dua Kali Mengguncang Senin Pagi ini, Berpusat di Laut