SUARA CIREBON – Setelah resmi ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 menggantikan Peru, Indonesia tinggal menunggu agendar drawing untuk penentuan grup dari para peserta.
Piala Dunia U17 ke 19 dengan Indonesia resmi sebagai tuan rumah, diagendakan berlangsung 10 November sampai 2 Desember 2023.
Ada 24 tim yang akan berlaga di Piala Dunia U17 tahun 2023 ini, termasuk Indonesia yang lolos dari tiket istimewa sebagai tuan rumah.
Setelah resmi ditunjuk, kini Indonesia tengah melakukan persiapan untuk gelaran drawing, penentuan grup dari 24 tim peserta Piaal Dunia U17.
Sampai Senin, 26 Juni 2023, dari 24 tiket, baru terisi 22. Masih menunggu dua tiket tersisa yang tengah diperebutkan Jepang Vs Australia dan Arab Saudi Vs Uzbekistan.
Ketua umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir mengungkapkan kalau jadwal drawing pada bulan Agustus 2023 mendatang.
Lokasinya telah ditentukan di Jakarta. FIFA dan PSSI nantinya akan menentukan jadwal termasuk tempat, setelah 24 tiket peserta Piala Dunia U17 terisi penuh.
“Rencananya drawing Agustus mendatang. Tempatnya di Jakarta,” tutur Erick Thohir.
Belakangan, setelah resmi ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah, PSSI tengah mempersiapkan stadion yang akan digunakan untuk gelaran Piala Dunia U17.
Untuk penunjukan stadion, bagi Indonesia tidak terlalu merepotkan. Sebab, sebelumnya sudah mempersiapkan saat akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 yang gagal.
“FIFA masih memeriksa venue. Stadion mana saja yang akan digunakan untuk pertandingan. Kita sudah siapkan,” tutur Erick Thohir.
Untuk drawing, hasilnya akan tergantung nanti di bulan Agustus 2023. Hanya saja untuk Indonesia, sebagai tuan rumah sudah pasti akan berada di Grup A.
Erick Thohir merencanakan untuk pertandingan pembukaan dan partai final nantinya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan Jakarta.
Berikut daftar tim yang sudah lolos sebagai peserta Piala Dunia U17 ke 19 di Indonesia :
- Indonesia (tuan rumah)
- Inggris
- Prancis
- Jerman
- Polandia
- Spanyol
- Argentina
- Brazil
- Ekuador
- Venezuela
- Burkina Faso
- Mali
- Maroko
- Senegal
- Kanada
- Meksiko
- Panama
- Amerika Serikat
- Kaledonia Baru
- Selandia Baru
- Iran
- Korea Selatan.
Dua tiket masih diperebutkan antara Arab Saudi Vs Uzbekistan, kemudian Jepang Vs Australia.***