SUARA CIREBON – Dr H Solichin MKn terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Cirebon, pada Musyawarah Cabang (Muscab) yang dilaksanakan di Pendopo Bupati Cirebon, Selasa, 4 Juli 2023.
Ketua Harian KONI Kabupaten Cirebon, Dr Surnita Sandi Wiranata MM, yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan muscab yang berjalan dengan baik.
Dirinya juga berharap ke depan Pengcab Percasi Kabupaten Cirebon bisa bersinergi dengan KONI Kabupaten Cirebon.
“Saya secara pribadi dan juga KONI Kabupaten Cirebon menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Muscab dan juga turmemen Catur Bupati Cup ini,” ujar Sandi.
Sandi juga mengatakan, dengan Muscab yang baik dan tidak adanya faksi dalam Muscab, membuat dirinya yakin kalau kedepan Percasi bisa memberikan prestasi dan berkembang lebih baik lagi di Kabupaten Cirebon.
“Kalau saya melihatnya ini adalah cerminan musyawarah yang baik, ke depan saya berharap pengurus Percasi harus bisa lebih kompak dan juga semangat untuk meraih prestasi baik di tingkat provinsi maupun di tingkat nasional,” katanya.
Sandi meyakini Kabupaten Cirebon memiliki banyak potensi khususnya Cabang Olahraga (Cabor) catur.
Dengan besarnya potensi ini diharapkan Pengcab Percasi bisa memaksimalkan potensi tersebut dengan menjaring atlet-atlet potensi dan juga pembinaan yang baik pula.
“Kalau pola pembinaan baik saya yakin kedepan Percasi bisa meraih prestasi khususnya pada saat Porprov nanti,” katanya.
Ditambahkan Sandi, KONI saat ini tengah membangun sinergitas dengan Cabor. Dengan harapan prestasi olahraga di Kabupaten Cirebon bisa lebih baik lagi.
“Saat ini Kita sangat ingin semua Cabor bisa maju berkembang untuk meraih prestasi terutama Cabor catur dengan kepemimpinan yang baru tentunya akan membawa semangat lebih baik lagi,” tutupnya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.