SUARA CIREBON – Diintip langsung oleh pelatih Timnas Indonesia U23, Timnas Turkmenistan U23 tampil memukau.
Turkmenistan menghadapi China Taipei pada laga awal babak kualifikasi Grup K Piala Asia U23 di Stadion Manahan, Solo, Kamis, 7 September 2023.
Dari Surabaya tempatnya melatih Timnas Indonesia senior, Shin tae Yong menyempatkan ke Solo dan nonton langsung ke Stadion Manahan untuk menyaksikan laga Turkmenistan kontra China Taipei.
Hasil laga di babak kualifikasi Grup K Piala Asia U23 ini, Timnas Turkmenistan membantai China Taipei dengan skor telak 4-0.
Di depan Shin tae Yong, pemain Turkmenistan seperti menggila. Menunjukan karakter sebagai tim yang tidak bisa dianggap remeh.
Membantai China Taipei tanpa ampun dengan skor telak 4-0. Turkmenistan sementara memimpin klasemen Grup K dengan 3 poin.
Turkmenistan tinggal menunggu waktu duel melawan tuan rumah Indonesia yang dijadwalkan pada 12 September 2023.
Sedangkan Indonesia, akan lebih dulu menghadapi China Taipei. Dijadwalkan pada 9 September 2023.
Gruk K Piala Asia U23 dihuni Indonesia, Turkmenistan dan China Taipei. Untuk babak kualifikasi, bertempat di Stadion Manahan, Solo.
Pelatih Timnas Turkmenistan, Ahmet Agamyradov mengetahui kalau permainan anak asuhnya diperhatikan oleh calon lawannya, yakni pelatih Timnas Indonesia, Shin tae Yong.
Ahmet Agamyradov mengaku tidak gentar. Menurutnya wajar kalau Shin tae Yong ingin mengetahui permainan Turkmenistan yang bakal menjadi lawannya.
“Wajar saja. Dia ingin tahu permainan tim yang bakal menjadi lawannya,” tutur Ahmet Agamyradov.
Pelatih Turkmenistan tidak mempermasalahkan. Saiapun pelatihnya, akan berusaha mencari ifnormasi untuk mengetahui bagaimana pola dan karakter bermain tim yang menjadi calon lawannya.
Jadwal kualifikasi Grup K Piala Asia U23 :
– Turkmenistan Vs China Taipei, Kamis 7 September 2023
– Indonesia Vs China Taipei, Sabtu, 9 September 2023
– Turkmenistan Vs Indonesia, Selasa 12 September 2023
Seluruh pertandingan digelar di Stadion Manahan Solo. Disiarkan secara langsung oleh RCTI dan INews.
Link live streaming bisa disaksikan lewat RCTI Plus di bawah ini :
KLIK DISINI : LIVE STREAMING INDONESIA VS TURKMENISTAN
Timnas Indonesia tengah disibukan menghadapi Turkmenistan. Untuk laga Timnas Indonesia senior melawan Turkmenistan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (Stadion GBT) Surabaya pada Jumat 8 September 2023 malam pukul 19.00 WIB. Sedangkan untuk kualifikasi Gruk K Piala Asia U23, Timnas Indonesia juga diagendakan bertemu dengan Timnas Turkmenistan U23 di Stadion Manahan, Solo.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.