SUARA CIREBON – Komedian Alfiansyah Komeng atau Komeng dituding sombong gegara ogah duduk di kursi saat acara talk show di televisi.
Bahkan, akhir-akhir ini Komeng menjadi sorotan warganet. Setiap aksi yang dilakukan Komeng menjadi viral di media sosial.
Diawali pencalonan dirinya sebagai calon anggota DPD RI Dapil Jawa Barat yang menggunakan foto profil kocak yang mengundang gelak tawa.
Rupanya foto kcak itu bertuah. Menjadikan Komeng memiliki perolehan suara yang tinggi dibandingkan calon anggota DPD lainnya.
Pada Senin 27 Februari 2024, jumlah perolehan suara Komeng tembus mencapai 2.050.359 atau 20,01 persen. Kursi sebagai senator sudah dipastikan diraih komedian kelahiran Jakarta 25 Agustus 1975 tersebut.
Dalam acara Talk Show di televisi swasta pada Kamis 22 Februari 2024, aksi Komeng kembali menjadi sorotan dan viral dimedia sosial.
Komeng yang waktu itu diundang menjadi narasumber sebagai wakil calon anggota DPD RI yang berpeluang besar mendapatkan kursi di Senayan.
Membuat lelucon menolak untuk duduk di kursi narasumber. Sontak aksi Komeng membuat gelak tawa dan viral di media sosial.
Awalnya Rosianna Silalahi, sang host dan penonton lainnya menyambut kedatangan Komeng dengan sorakan dan teluk tangan.
“Kita sambut Senator kita, Komeng!,” seru Rosi.
Komeng masuk dan membersihkan kursi narasumber yang disediakan untuknya. Bukannya diduduki, Komeng malah memilih untuk duduk di lantai.
“Kan udah dibersihin, kalau udah dibersihin duduknya disini,” saut Rosi.
Lalu Komeng pun menjawab pertanyaan Rosi Silalahi yang menjadi host acara tersebut.
“Maaf saya sudah punya bangku di Senayan,” seru komeng.
Sontak Rosianna Silalahi yang menjadi host acara tersebut menjawab celetukan Komeng. Rosi menyebut Komeng sombong.
“Sombong!,” kata Rosi sambil ketawa. Mendengar celetukan Komeng membuat penonton tertawa dan hal tersebut menjadi viral. Banyak warganet yang berkomentar Komeng menjadi warna baru dalam dunia politik.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.