SUARA CIREBON – Partai Hanura menerima ajakan PAN untuk membentuk fraksi di DPRD Kota Cirebon, dengan nama Fraksi Amanat Nurani Rakyat.
Kesepakatan itu diambil setelah jajaran pengurus DPD PAN Kota Cirebon yang dipimpin Ketua DPD, Dani Mardani menyambangi Kantor DPC Partai Hanura Kota Cirebon, di Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Ahad, 5 Mei 2024 kemarin.
Kedatangan rombongan PAN disambut langsung Ketua DPC Hanura Kota Cirebon, Een Rusmiyati dan jajaran pengurus Hanura.
Di hadapan pengurus DPC Hanura Kota Cirebon, Dani menyampaikan beberapa hal terkait kedatangannya ke DPC Hanura Kota Cirebon.
“Kami berharap mudah-mudahan PAN dan Hanura bisa berjuang bersama, baik membentuk satu fraksi di DPRD yakni Fraksi Amanat Nurani Rakyat, maupun satu koalisi di Pilkada,” kata Dani.
Dani menuturkan, ia telah mendapat surat penugasan dari DPP untuk maju menjadi bakal calon Wali Kota Cirebon 2024-2029. Sehingga bila satu fraksi dengan Hanura, koalisi untuk pemenangan Pilkada semakin terbuka.
“Karena sejalan, diharapkan juga Hanura bisa bergabung di KCM dalam menghadapi Pilkada Kota Cirebon,” terang Dani.
Untuk diketahui, sehari sebelum menyambangi kantor DPC Hanura, Dani membangun kesepakatan dengan partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indoensia Maju (KIM) saat Pilpres 2024 yakni PAN-Golkar dan Gerindra untuk membentuk Koalisi Cirebon Maju (KCM), Sabtu, 4 Mei 2024.
Sementara itu, menanggapi tawaran PAN, Ketua DPC Hanura Kota Cirebon, Een Rusmiyati menyatakan pihaknya menerima tawaran itu dengan tangan terbuka, baik terkait membentuk satu fraksi di DPRD maupun untuk bergabung di KCM.
“Tadi ada dua ajakan dari PAN, mengajak bersama di DPRD dalam satu fraksi dan berkoalisi di Pilkada, bismillah kami sambut dua ajakan itu, kami siap bergabung,” kata Een.
Een menuturkan, pemerimaan atas ajakan Dani dikarenakan, secara pribadi dirinya sudah mengetahui sepak terjang Dani di legeslatif.
“Mas Dani ini sudah lebih dari 15 tahun menjadi anggota legislatif. Kami tahu dia orang yang ahli dalam menyusun anggaran-anggaran, sehingga cocok kalau maju di eksekutif,” katanya.
Sementara, terkait bergabungnya Hanura di dalam KCM, Een mengaku dirinya menghormati keputusan yang akan diambil partai-partai di koalisi tersebut.
“Kami dukung niat baik Mas Dani, semoga terlaksana dan sukses. Kami punya hubungan baik, track record nya kami tahu, beliau saya tahu betul kapasitasnya, tapi kami menyerahkan apa yang kedepan menjadi kesepakatan di Koalisi Cirebon Maju,” kata Een.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.