SUARA CIREBON – Artis dan mantan Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan diamuk warga setelah Pandawara Grup memposting kondisi Sungai Citarum yang penuh dengan sampah.
Berawal ketika Hengky Kurniawan memposting ulang video yang diunggah Pandawara Grup tentang kondisi Sungai Citarum.
Pada Rabu 12 Juni 2024 Hengky Kurniawan memposting ulang video tersebut diakun Instagram miliknya @hengkykurniawan. Ia mengaku merasa prihatin atas kondisi Sungai Citarum pada saat ini.
“Bandung Barat darurat sampah,mohon antensinya kepada pemerintah saat ini dan dimohon masyarakat tidak membuang sampah sembarang,” tulis caption Hengky Kurniawan.
Hengky Kurniawan merasa sedih dan prihatin melihat kondisi Sungai Citarum saat ini yang kembali dipenuhi sampah seperti yang jadi perhatian Pandawara Grup.
“Dulu bersama Satgas Citarum Harum menjaga kebersihan sungai, sedih melihat kondisi sekarang ini,” lanjut Hengky Kurniawan.
Pesenetron itu mengajak semua masyarakat menjaga dan mencintai lingkungan, termasuk kebersihan dan keindahan Sungai Citarum.
“Yok bisa yuk menjaga dan mencintai lingkungan kita dengan tidak membuang sampah sembarang”, tutur Hengky Kurniawan.
Sontak kolom postingan tersebut dibanjiri komentar. Banyak publik yang marah dan menganggap Hengky Kurniawan tidak becus menjadi Bupati Bandung.
Melihat cibiran dan makian Hengky Kurniawan buka suara. Ia mengatakan kalau dirinya sudah bukan menjabat sebagai Bupati Bandung Barat lagi, melainkan sudah menjadi warga biasa.
“Kemaren ketika saya posting masalah sampah (slide ke 3). Ternyata banyak sekali yang DM dan marah-marah, karena mengira saya masih menjabat sebagai Bupati Bandung Barat. Hehe, Bapak Ibu, Akang, Teteh, Jabatan Saya sudah berakhir tahun lalu (September 2023). Sekarang saya sudah menjadi warga biasa,” jelasnya.
Hengky Kurniawan menceritakan ketika dirinya menjabat sebagai Bupati Bandung Barat, ia selalu menjaga kebersihan Sungai Citarum. Bahkan sampai pernah mendapatkan penghargaan dari pemerintah.
Ia juga menindak tegas pabrik-pabrik melanggar peraturan membuang limbah pabrikan di kenakan Sanksi.
Karena bekerja sama dengan pabrik-pabrik dan masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan di Sungai Citarum.
“Alhamdulilah dengan komitmen yang sungguh-sungguh menjaga kebersihan DAS Citarum, Saya mendapatkan penghargaan dari Kementrian Dalam Negeri, yang diserahkan oleh Wakil Menteri Dalam Negeri, karena Kualitas air di (DAS) Citatum semakin membaik berkat kolaborasi semua pihak,” tuturnya.
Pandawara Grup merupakan kelompok anak muda yang mengajak masyarakat untuk membersihkan tumpukan sampah di pantai maupun sungai.
Salah satu personel Pandawara mendayung sampan di Sungai Citarum yang penuh dengan sampah tersebut.
“Bandung bukan lautan api, tapi lautan sampah,” tulis caption di akun Instagram Pandawara Grup.
Padawara Grup juga mengajak warga Bandung untuk gabung membersihkan sampah di Sungai Citarum pada Jumat 14 Juni 2024.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.