SUARA CIREBON – Berita duka datang dari keluarga Dede Yusuf. Ibundanya, aktris senior Rahayu Effendi, meninggal dunia.
Rahayu Effendi menghembuskan nafas terakhir pada usia 82 tahun. Informasinya, akibat penyakit stroke yang dideritanya.
Kabar duka itu di sampaikan langsung oleh Dede Yusuf, pada Kamis, 28 November 2024. Ia menyampaikan penyebab kematian bundanya.
Anggota DPR RI itu menceritakan kronologi penyakit yang diderita Rahayu Effendi ibundanya.
“Hari ini, setelah melewati sebuah proses 59 hari ibu saya di ICU, bertahan sampai akhirnya tadi Tuhan memanggil, pukul 4.38 WIB. Beliau sakitnya berawal dari struk, kemudian dari jantung bergeser sampai ginjal, kemudian karena usia 82 tahun, tentu tidak bisa melakukan banyak perbaikan,” kata Dede Yusuf.
Kondisi berat badan yang berlebihan membuat Rahayu Effendi mengalami stroke.
“Ya jadi sebetulnya mama itu, mungkin badannya overweight, sehingga tensinya tinggi. Karena tensi tinggi, tidak terkontrol, pada 1 Oktober, saya pelantikan, tiba-tiba video call pagi-pagi, mengatakan ‘sudah nggak kuat nih, matanya merah, pecah pembuluh darahnya’, jadi kita langsung bawa (Rahayu) ke rumah sakit,” lanjutnya.
Pada saat ibunya sakit pihak keluarga dan kerabatnya tidak memberikan informasi kepada publik sehingga kepergian Rahayu Effendi membuat teman dan sahabatnya terkejut.
Kepergian Rahayu Effendi membuat anak dan keluarganya sangat terpukul dan kehilanganan alamat persis siapa yang berhak terima manfaat tersebut,” jelasnya.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.