KABUPATEN CIREBON, SC – Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon Muhammad Tito Adrianto memimpin apel penyematan kenaikan pangkat serta pemberian penghargaan bagi pegawai yang teladan di lingkungan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon, Rabu (13/5/2020).
Pemberian penghargaan kepada pegawai di bidang pelayanan dan umum ini dilakukan setiap 3 bulan sebagai bentuk meningkatkan motivasi kerja kepada setiap pegawai lainnya agar lebih berprestasi.
Pada kesempatan ini, dalam amanatnya Tito mengucapkan selamat untuk pegawai yang mendapat kenaikan pangkat serta meraih penghargaan.
Dikatakan, kenaikan pangkat yang diterima para pegawainya, bukan hanya sekedar hadiah dari dirinya, akan tetapi sebagai bentuk kehormatan.
“Kenaikan pangkat itu bukan merupakan hadiah, melainkan suatu kehormatan dan penghargaan yang diberikan kepada pegawai yang mampu menunjukan prestasi kerja serta kontribusi positif yang ditunjukan selama ini,” ujar Tito.
Baca Juga: Aparat Desa Cikulak Donasikan Siltap
Tito juga mengucapkan selamat kepada pegawai yang terpilih menjadi pegawai teladan periode triwulan I tahun 2020. Tito menyampaikan bahwa pemberian penghargaan pegawai teladan ini bukan hanya sebagai pemenuhan lembar kerja evaluasi (LKE) zona integritas (ZI)saja. “Tetapi ini merupakan penghargaan yang diberikan atas kinerja selama 3 bulan terakhir” Ucap Tito.
Di akhir amanatnya, Tito menyampaikan kepada pegawainya agar selalu menjaga kesehatan, dalam menjalankan tugas. “Saat ini kita sedang menjalankan ibadah puasa dengan kondisi Covid-19, semoga kita selalu diberi kesehatan dan dijauhkan dari virus covid-19 dan semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT, Amin YRA”, ujar Tito mengakhiri amanatnya. (M. Surya)