MAJALENGKA, FC- Pasien Virus Covid-19 meninggal dunia di Kabupaten Majalengka kembali bertambah. Kali ini warga Desa Leuweunghapit, Kecamatan Ligung, ibu rumah tangga inisial LW (31), meninggal dunia Minggu (21/2/2021). Ia meninggal saat menjalani perawatan di RS Sumber Waras Cirebon.
Jenazah pasien covid – 19 warga Desa Leuweunghapit ini dikuburkan di TPU Desa Leuweunghapit dengan prosedur kesehatan. Puluhan petugas dengan mengenakan APD berwarna oranye melakukan prosesi pemakaman korban. Selama proses pemakaman petugas dari Koramil, Polsek dan Satpol PP Kecamatan Ligung menjaga area TPU agar seteril, masyarakat diminta untuk menjauh atau mengambil jarak aman.
Hadir pada penguburan tersebut Kades Leuweunghapit Didi Suryadi, Camat Ligung Dedi Supriadi, Kepala Puskesmas Hj. Eli Yuliawati, Sekcam Endang Triana dan puluhah satgas Covid – 19 dari Kabupaten Majalengka yang berasal dari BPBD.
Informasi didapat, LW masuk ke RS Sumber waras pada Senin (15/2/2021) dengan gejala menyerupai orang sakit yang terpapar covid – 19, seperti panas tinggi dan juga sesak napas, sehingga pihak RS Sumber waras melakukan Test Swab, dan hasil diagnosa akhir adalah LW positif terkonfirmasi Covid – 19.
BACA JUGA: Desa Argamukti Nol Kasus Covid-19
Kades Leuweunghapit Didi Suryadi yang hadir saat pemakaman, menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas meninggalnya almarhumah. “Atas nama Pemdes Leuweunghapit kami menyampaikan turut berbela sungkawa, semoga almarhum Khusnul khotimah, dan keluarga yang ditinggal diberikan kesabaran,” ucapnya.
Camat Ligung Dedi Supriadi didampingi Kepala Puskesmas Hj.Eli Yuliawati mengatakan, sampai saat ini sudah ada delapan pasien covid – 19 yang meninggal dunia. Iapun mengimbau agar masyarakat secara sadar menerapkan protokol kesehatan dalam beraktifitas apapun. (Dins)