KABUPATEN CIREBON, SC- Sampah liar di jalan Bypass Brigjen Dharsono, tepatnya di Desa Kertawinangun, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, kembali diangkut oleh armada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Cirebon, Selasa (6/9).
Keberadaan sampah liar di lokasi tersebut pada dasarnya dikeluhkan warga setempat, pasalnya kerap mengeluarkan aroma kurang sedap, selain itu di lokasi tersebut memang bukan peruntukannya.
Untuk mengatasi hal tersebut, warga mendirikan posko penanggulangan sampah liar, di lokasi yang kerap dijadikan sebagai pembuangan sampah yang dilakukan oleh orang tidak bertanggungjawab.
BACA JUGA: TPS Tertutup akan Dibangun di Pasar Kue, Disperdagin: Cegah Masuknya Sampah Liar dari Masyarakat
Salah satu warga desa setempat, Saluri, menyampaikan, dengan adanya posko ini, diharapkan dapat meminimalisir masyarakat yang tidak bertanggung jawab untuk membuang sampah di lokasi tersebut.
Menurutnya lokasi tersebut memang bukan peruntukannya, karena di situ awalnya adalah trotoar untuk pejalan kaki, dikarenakan tidak terawat sehingga dimanfaatkan oknum masyarakat setempat maupun dari luar desa untuk dijadikan lokasi pembuangan sampah.