SUARACIREBON- Provisi Lampung berhasil menggondol tiga penghargaan dalam gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XXIII yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Aston, Kedawung, Kabupaten Cirebon, Rabu (19/10/2022).
Penghargaan pertama sebagai juara kategori TTG unggulan yang diwakili oleh Kabupaten Tulang Bawang Barat. Kemudian untuk penghargaan kedua, juara kategori TTG Pos Pelayanan Tekhnologi (Posyantek) yang diwakili oleh Kabupaten Lampung Tengah. Sedangkan penghargaan ketiga, juara kategori TTG inovasi oleh Kabupaten Tulang Bawang.
BACA JUGA: TTG Nusantara XXIII, Inovator Teknologi Berdatangan ke Cirebon
Menteri Desa Pembangunan Daerah Tetinggal dan Transmigrasi (PDTT), Abdul Halim Iskandar, nampak begitu tertarik dengan inovasi yang dibuat oleh Provinsi Lampung. Abdul Halim kemudian menuju stand Provinsi Lampung dan mencoba langsung inovasi e-voting yang sudah digunakan untuk pelaksanaan pilkades serentak di provinsi itu.
“Ini bisa diterapkan dan digunakan di semua daerah karena untuk efisiensi. Ya ini sangat menarik sekali,” ujar Halim.
Pria yang akrab disebut Gus Menteri itu pun mencoba cara kerja alat tersebut. Ia lalu diberikan sebuah kartu yang berisi identitas dan chip sebagai salah satu syarat untuk melakukan e-voting. Halim mengaku sangat mudah menggunakan e-voting tersebut. Karena, dengan sekali tempel, kemudian keluar menu pilihan. Dan bukti pilihan lalu dicetak dengan mesin printer.