SUARA CIREBON – Tim bola voli LavAni Bogor siap merebut kembali gelar juara turnamen Proliga tahun 2023 ini. Saat ini, tim baru saja menyelesaikan latihan fisik seluruh pemainnya di Pacitan, Jawa Timur dan siap memulai pertandingan perdana Proliga, pada 5 Januari nanti, di Soreang, Bandung.
Hal itu diungkapkan pemilik klub bola voli LavAni, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat transit di salah satu hotel di Kabupaten, dalam perjalanan dari Pacitan menuju Bogor, Senin (2/1/2023).
“Di Cirebon ini adalah tempat transit kami setelah kemana-mana naik bus. Termasuk saya juga naik bus. Kami dari Pacitan, perjalanan ke sini 8 jam,” ujar SBY.
BACA JUGA: Hasil Grup A Piala AFF 2022, Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
Menurut SBY, selain Cikeas, Bogor, Pacitan adalah salah satu tempat yang menjadi pusat penggodokan tim LavAni. Di daerah tersebut, tim LavAni menjalani latihan fisik, salah satunya mendaki tebing. SBY menjelaskan, latihan fisik dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan individual dan kelompok.
“Yang paling utama tentu kerjasama tim,” kata SBY.
Selain itu, imbuh SBY, sebelumnya tim LavAni juga sudah berlatih tanding dengan sejumlah tim bola voli nasional lainnya.
BACA JUGA: Indonesia Lolos Semifinal Piala AFF 2022 Usai Taklukan Filipina