SUARA CIREBON – Presiden Jokowi menunjuk Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD sebagai pelaksana tugas Menteri Komunikasi dan Informatika (plt Menkominfo).
Presiden Jokowi mengungkapkan dirinya menunjuk Mahuf MD untuk mengisi kekosongan kursi Menkominfo yang ditinggalkan Johnny G Plate.
“Pak Menkopolhukam (sebagai plt Menkominfo),” tutur Presiden Jokowi, Jumat, 19 Mei 2023 di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta.
Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana, Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Padjaitan dan Menteri Sekertaris Kabinet, Pramono Anung.
Presiden Jokowi mengungkapkan telah menunjuk Menkopolhukam Mahfud MD menggantikan Johnny G Plate setelah ditetapkan tersangka dan ditahan Kejaksaan Agung (Kejakgung) terkait dugaan korupsi uang negara senilai Rp8,3 triliun.
Presiden Jokowi juga meminta masyarakat menghormati proses hukum di Kejakgung. Jokowi meyakini Kejakgung telah bertindak profesional dan proporsional.
“Kejakgung pasti bertindak profesional dan terbuka dalam pengusutan kasus ini,” tutur Presiden Jokowi.
Seperti diketahui, Menkominfo Johnny G Plate ditetapkan tersangka dan langsung ditahan Kejakgung pada Rabu 18 Mei 2023.
Johnny G Plate ditetapkan sebagai tersangka dengan lima tersangka lain, termasuk adik kandungnya Gregorius Alex Plate.
Johnny G Plate yang juga Sekertaris Jendral (Sekjen) Partai Nasdem ditetapkan tersangkan dan ditahan dalam dugaan korupsi proyek BTS 4G BAKTI dikementriannya.
Proyek senilai Rp10 triliun untuk multi year dario 2020 sampai 2025, dinilai terdapat banyak kejanggalan dan negara dirugikan Rp8,3 triliun.
“Proyek ini multi year dari 2020 sampai 2025. Namun dananya yang mencapai Rp10 triliun dipaksakan dicairkan di tahun 2022, padahal pekerjaan preyek belum selesai,” tutur Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapupenkum) Kejakgung, Ketut Sumadana.
Kejakung telah berkoordinasi dengan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk menghitung jumlah kerugian negara yang mencapai Rp8,3 triliun.***