SUARA CIREBON – Pemerintah Desa (Pemdes) Megu Gede, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon menggelar bermacam perlombaan unik dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia (RI), Kamis, 17 Agustus 2023.
Kegiatan yang diselenggarakan di halaman Balai Desa Megu Gede ini diikuti dengan antusias oleh seluruh lapisan masyarakat setempat.
Kuwu Megu Gede, Iman Fitriyadi menjelaskan, selain untuk memperingati Hari Kemerdekaan ke-78 Repbulik Indonesia, kegiatan tersebut juga menjadi sarana pengakraban dan silaturahim antara pemerintah desa, lembaga serta masyarakat.
“Berbagai kegiatan menarik kami adakan mulai senam sehat, lomba estafet sarung, joget balon, lomba make up, pecah pendil, balap karung dan masih banyak lagi,” jelasnya di sela-sela kegiatan.
Diungkapkan Iman, tujuan peringatan Hari Kemerdekaan ini adalah untuk mengenang jasa para pahlawan dan mewujudkan kembali semangat kemerdekaan bersama masyarakat sesuai tema tahun 2023 ini, yaitu ‘Terus Melaju untuk Indonesia Maju’.
“Masyarakat menyambut dengan sangat baik dan secara antusias mengikuti berbagai perlombaan yang kami adakan. Tentunya ini sangat menarik dan bermanfaat sekali dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan RI dan diisi dengan kegiatan yang positif,” ujarnya.
Selain itu, imbuh Iman, kegiatan ini juga bertujuan untuk menanamkan rasa cinta tanah air kepada semua lapisan masyarakat Desa Megu Gede.
“Saya berharap di momentum kemerdekaan ini anak-anak muda khususnya yang berada di Desa Megu Gede semakin mengerti dan memahami perjuangan para pahlawan dalam berjuang sehingga Indonesia bisa merdeka,” katanya.***