SUARA CIREBON – Striker Persib Bandung David da Silva menebar ancaman untuk tuan rumah Bali United di pekan ke 23 Liga 1 musim 2023-2024 ini.
Persib diagendakan akan bertamu ke markas Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Senin 18 Desember 2023.
Kick off laga sesama tim kuat sepakbola Tanah Air, Bali United Vs Persib di pekan ke 23 Liga 1 musim ini , digelar Senin malam pukul 19.00 WIB.
Striker asal Brazil, David da Silva mengungkapkan ia bersama skuad Maung Bandung akan maksimal menghadapi tuan rumah Bali United.
David da Siilva yang dijuluki predator lapangan ini menebar ancaman kalau dirinya pernah mencetak hattrick di Stadion I Wayan Dipta.
“Saya punya pengalaman mencetak hattrick di markas Bali United. Saat itu masih sebagai pemain Persebaya. Momen itu selalu mengingatkan saya setiap ke Bali,” tutur David da Silva.
Striker berusia 33 tahun itu mengungkapkan kalau kedatangannya, bersama seluruh pemain Persib, untuk membawa 3 poin ke Bandung, sekaligus memperbaiki catatan di dua laga sebelumnya.
“Kami berniat membawa pulang 3 poin dan mengakhiri catatan kurang bagus di dua laga terakhir,” tuturnya.
Di dua laga terakhir, Persib gagal memanfaatkan momentum laga kandang. Ditahan imbang 0-0 oleh PSM Makassar dan ditaklukan Persik 0-2. Kedua laga digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang merupakan markas Maung Bandung.
David da Silva mengungkapkan, melawan Bali United akan menjadi laga seru dan enak dinikmati oleh para pecinta sepakbola Indonesia. Karena Persib juga sama-sama berambiri ingin memperkokoj posisi sebagai runner up di klasemen sementara Liga 1.
Meski begitu, tutur David da Silva, ini pertandingan tidak mudah. Bali United merupakan tim papan atas. Persib juga banyak mengalami kesulitan jika melawan Serdadu Tridatu.
“Ini tentu laga sulit. Bali United tim tangguh. Tapi kami bertekad membawa 3 poin,” tutur David da Silva.***