SUARA CIREBON – Suami Sandra Dewi, Harvey Moeis menjadi salah satu tersangka kasus korupsi PT Timah.
Sandra Dewi merupakan aktris cantik yang sangat populer dan terkenal di tahun 2000an.
Harvey Moeis, sang suami Sandra Dewi, ditetapkan menjadi tersangka dan ditahan oleh Kejaksaan Agung (Kejakgung).
Suami Sandra Dewi, Harvey Moeis, ditetapkan tersangka dugaan korupsi dalam tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk, pada periode 2015 sampai 2022.
Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus Kejagung Kuntadi kepada wartawan pada Rabu 27 Maret 2024 di Gedung Kartika Kejaksaan Agung mengungkapkan penahanan Harvey Moeis yang setelah ditahan terungkap suami aktris cantik Sandra Dewi.
Menurut Kuntadi, Tim penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) sudah memiliki bukti yang cukup sehingga mereka menetapkan Harvey Moeis menjadi tersangka.
“Setelah dilakukan pemeriksaan intensif, tim penyidik telah memandang cukup alat bukti sehingga yang bersangkutan kita tingkatkan statusnya tersangka,”terangnya.
Harvey Moeis, suami Dewi Sandra, merupakan salah satu pemegang saham di PT Refined Bangka Tin (RBT).
“HM selaku pemegang saham PT RBT”, lanjutnya.
Harvey Moeis pun langsung ditahan oleh pihak Kejagung untuk kepentingan penyidikan.
“Untuk kepentingan penyidikan, yang bersangkutan dilakukan tindakan penahanan untuk 20 hari ke depan,” kata Kuntadi.
Kabar ditangkapnya suami dari Sandra Dewi membuat ramai publik. Tindakan Harvey Moeis pun disorot kembali.
Pasarnya Harvey Moeis pernah memberikan kado ulang tahun kepada anaknya sebuah Jet Pribadi pada ulang tahun sang anak. Dan Harvey Moeis juga sering menyuruh istrinya, Sandra Dewi untuk berbelanja karena dinilai dirinya terlalu irit.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.