SUARA CIREBON – Penyitaan puluhan senjata api dan amunisi ilegal dari sebuah rumah di Cibeunying, Cimenyan, Kabupaten Bandung oleh polda Jabar, ternyata berpeluru penuh.
Sebagian besar, senjata api dan amunisi ilegal itu sudah siap digunakan. Sebab saat disita, dalam kondisi ada peluru penuh.
“Tinggal digunakan. Senjata api yang disita berpeluru penuh. Sudah siap pakai,” tutur Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Julest Abast.
Dari berbagai jenis senjata api dan amunisi ilegal yang disita, ada senjata laras panjang jenis senjata serbu sampai ada khusus untuk penembak jitu atau sniper.
“Ada senjata serbu dan khusus untuk sniper. Jenis senjata otomatis dan canggih,” tutur Jules Abast.
Polda Jabar telah menahan seorang wanita berinisial HSL, warga Bekasi yang rumah keluarganya di Cibeunying, Cimenyan, Bandung.
Dalam pengakuan HSL, senjata api dan amunisi ilegal itu milik suaminya yang tengah ditahan dalam kasus kepemilikan senjata api legal
“Pengakuannya, senjata api dan amunisi ilegal ini milik suaminya yang sedang ditahan kasus senjata ilegal juga,” tutur Julest Abast.
Dari pengakuan HSL, selama ini, sudah ada dua kali transaksi penjualan senjata api dan amunisi ilegal.
“Kita lagi menelusuri siapa pembelinya. Lalu darimana senjata api dan amnuisi ilegal ini diperoleh,” tutur Julest Abas.
Berikut daftar senjata api dan amunisi yang disita Polda Jabar milik seorang wanita berinisial HSL di Cibeunying, Cimenyan, Bandung :
- 20 pucuk senjata laras panjang berbagai jenis berisi peluru penuh, yakni :
- Senjata Serbu FNC CAL 5.56 MM No Seri FN 016789
- Senjata Serbu Colt AR 15 CAL 5.56 MM No Seri 891937
- Senjata Serbu Colt AR15 CAL 5,56 MM No. Seri 891942
- Senjata Serbu Battle ARM CAL 5,56 MM No. Seri BA 0556-LW CAL MULTI SM : L 00014
- Senjata Serbu BCM Riffle Company CAL 5,56 MM No. Seri A 053085
- Senjata Serbu Colt M4 A1 Carbin CAL 5,56 MM No. Seri LL 109231
- Senjata Airsoft gun dessert tech lec west valley city No. Seri 010564
- Senjata Sniper FN Harstall CAL 762 MM
- Senjata Sniper FN Harstall CAL 762 MM Leupold
- Senjata Sniper West Germany CAL 5,56 MM
- Senjata Sniper ZERO Java BRNO MP CAL 5,56 MM
- Senjata US Carbine CAL 30 MM ( 3 pucuk)
- Senjata Sniper Zero Java BRNO NP 5,56 MM No. Seri FN 12468
- Senjata Berburu BRNO MEDE 211 121 16 GA CAL 12 GA
- Senjata Winchester CAL 30 MM No. Seri 130 171
- Senjata Sniper Calrt Walter UMDO CAL 22 MM
- Senjata Itaka Gun Model 37 13 12 CAL 12 GA No. Seri 1849982
- Senjata Berburu type 12 GAG type shotgun
- 11 pucuk senjata laras pendek berbagai jenis berisi peluru penuh :
- 19 buah tas senjata laras panjang
- 3 box peluru
- 62 buah magazine laras panjang
- 15 buah magazine pistol
- Peluru berbagai kaliber (9.673 butir) antara lain :
- Peluru Kaliber 5,56 Mm Jumlah 6700 Butir
- Peluru Kaliber 7,62 X 39 Mm Jumlah 158 Butir
- Peluru Kaliber 7,62×51 Mm Jumlah 15 Butir
- Peluru Kaliber 8,6 Mm Jumlah 282 Butir
- Peluru Kaliber 7,62 Pin Cc Jumlah 50 Butir
- Peluru Kaliber 38 Special Jumlah 217 Butir
- Peluru Blazer Brass Jumlah 50 Butir
- 1 Kaleng Peluru Angin
- Peluru Jenis Wba Wcc Jumlah 127 Butir
- Peluru Kaliber 7,92 Jumlah 262 Peluru
- Peluru Kaliber 30-30 Jumlah 105 Butir
- Peluru Kaliber 45 Awra Jumlah 205 Butir
- Peluru Wincester Super Jumlah 200 Butir
- Peluru Jenis Nny Jumlah 75 Butir
- Peluru Kaliber 9 Mm Jumlah 10 Butir
- Peluru Kaliber 9 Mm Luger Jumlah 141 Butir
- Peluru Kaliber 5 Mm Pin 9×17 Jumlah 195 Butir
- Peluru Wra Auto 45 Mm Jumlah 75 Butir
- Peluru Reminton Jumlah 50 Butir
- Peluru Kaliber 308 Jumlah 40 Butir
- Peluru Kaliber 30 Bal M1 Jumlah 450 Butir
- Peluru Kaliber 6,35 Mm Jumlah 100 Butir
- Peluru Kaliber 44 M1 Carabine Jumlah 100 Butir
- Peluru Kaliber 7,65 Mm Jumlah 16 Butir
- Peluru Kaliber 22 Mm Sebanyak 50 Butir
Penggrebegan, penggeledahan dan penyitaan puluhan senjata api ilegal dilakukan Polda Jabar di rumah warga bernama AM, keluarga HSL, di Jln. Awi Ligar RT 2/13 No. 99 Kelurahan Cibeunying Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung.
Wanita berinisial HSL, menerima senjata api dan amunisi ilegal dari rumah suaminya yang berada di Komplek Baecukai Blok A7 No. 2 Kelurahan Sukapura Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
“Tanggal 4 Maret, senjata api dan amunisi ilegal itu dipindahkan dari Cilincing ke rumah HSL di Cibeunying, Bandung menggunakan mobil carry oleh karyawan HSL,” tutur Julest Abast.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.