SUARA CIREBON – Hari kedua masuk kerja pascalibur Lebaran Idulfitri, Penjabat (Pj) Wali Kota Cirebon, H Agus Mulyadi bersama Pj Sekretaris Daerah (Sekda), Arief Kurniawan melalukan inspeksi mendadak ke sejumlah intansi pelayanan publik Kota Cirebon, Rabu, 17 April 2024.
Secara acak, Pj Wali Kota Cirebon itu mendatangi lima instansi pelayanan publik di antaranya, Pukesmas Kejaksan, Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD), RSUD Gunung Jati, Kantor Kecamatan Kesambi, dan Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).
Sidak ke sejumlah instansi itu dilakukan untuk memastikan pelayanan publik di semua sektor seperti puskesmas, perizinan dan badan-badan terkait, tetap berjalan secara optimal pascalibur Labaran.
“Kami juga terus memantau tingkat kehadiran para pegawai. Sebagian besar (pegawai, red) hadir, kecuali ada beberapa yang sedang melaksanakan tugas khusus,” kata Agus Mulyadi, di sela sidak.
Pada kesempatan tersebut, Agus meminta, berbagai masukan, keluhan, dan aspirasi dari masyarakat terutama terkait dengan pelayanan di RSUD Gunung Jati, untuk langsung ditindaklanjuti.
Agus meminta Direktur RSUD Gunung Jati untuk meningkatkan kualitas layanan, terutama terkait pelayanan rawat jalan.
Terkait dengan proses percetakan KTP elektronik (KTP-el) di kecamatan yang sempat menjadi sorotan, Agus menegaskan, Pemkot Cirebon berkomitmen untuk mempercepat proses tersebut.
“Kami ingin memastikan bahwa proses percetakan KTP-el di kecamatan dapat diselesaikan dalam waktu dua hari, dengan upaya optimalisasi mesin cetak yang sudah disiapkan,” jelasnya.
Meskipun terdapat beberapa tantangan, seperti tingkat kunjungan yang tinggi di puskesmas dan rumah sakit, Agus mengatakan, Pemkot Cirebon berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan memastikan semua kebutuhan masyarakat terpenuhi dengan baik.
“Kami akan terus memantau dan memperbaiki seluruh aspek pelayanan publik demi meningkatkan kepuasan masyarakat,” ujarnya.
Usai melakukan sidak, Agus memastikan, tingkat kehadiran ASN serta Non-ASN di lingkungan Pemkot Cirebon sejak hari pertama dan hari kedua kerja pascalibur Lebaran Idulfitri 2024 dan bidang pelayanan pbulik telah berjalan optimal.
“Bahkan rumah sakit dan Puskesmas sudah membuka layanan secara penuh sejak hari Sabtu dan Senin,” pungkasnya.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.