Selain Pasar Pasalaran, sambung Eka, tahun 2020 ini Pemkab Cirebon juga akan menyelesaikan program pembangunan beberapa pasar lainnya di antaranya Pasar Jamblang, Pasar Gegesik dan revitalisasi Pasar Kue Weru.
Untuk Pasar Kue, Pemkab akan menata ulang space yang baik mulai dari penataan pedagangnya, fasilitasnya hingga ketertiban jalannya. Sehingga tidak ada yang dirugikan dan ke depan Pasar Kue tidak terlihat seperti saat ini.
BACA JUGA: Hii.. Makan Siang di Hotel Aston Cirebon, Pria Ini Temukan Kecoa di Hidangannya
Sedangkan untuk Pasar Jamblang, pihaknya juga akan menyelesaikan penataan fasilitasnya. Disperdagin sudah menyiapkan anggaran dari APBD Kabupaten.
“Kalau Pasar Gegesik kita dapat bantuan dari pemerintah pusat untuk menyelesaikan fasilitasnya. Sehingga seluruh pasar ini fasilitasnya sempurna, tinggal pembinaan manajemennya saja,” ungkapnya. (Islah)