MAJALENGKA, SC- Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk warga Kabupaten Majalengka mulai disalurkan. Tercatat ada 159.046 keluarga penerima manfaat (KPM), tersebar di 26 kecamatan se-Kabupaten Majalengka.
Menurut Bupati Majalengka, H. Karna Sobahi, penyaluran bantuan untuk KPM tersebut telah dimulai di desa-desa, sejak 11 April lalu. Penyaluran bantuan akan dilakukan hingga 21 April mendatang.
“Penyaluran bantuan ini akan dilakukan hingga 21 April nanti,” kata Bupati Karna Sobahi, Selasa (12/4/2022).
BACA JUGA: Puluhan Petani Kopi Majalengka Dilatih Jadi Barista
Bupati mengatakan penyaluran bantuan merupakan tindaklanjut dari surat Direktorat Penanganan Fakir Miskin Kementerian Sosial perihal penyaluran dana program sembako dan minyak goreng. Bantuan yang diserahkan diharapkan dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sembako, termasuk minyak goreng yang selama ini dikeluhkan oleh masyarakat. Bantuan itu juga diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang saat ini tengah menjalankan ibadah puasa serta kebutuhan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H.
Bupati Karna juga mengingatkan, agar BLT tersebut dimanfaatkan semaksimal mungkin. “Dalam pencairanya,saya minta agar tetap tertib, mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Camat dan kepala desa serta lurah untuk berkoordinasi dalam mengatur pelaksanaan penyerahan bantuan itu,” ujar Bupati Karna.
“Program ini untuk meringankan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-sehari,” jelasnya.
Mantan Kepala Dinas Kesehatan Majalengka ini menambahkan, bantuan BLT minyak goreng dapat digunakan sebagai modal usaha.
BACA JUGA: Tolak Pembelian Gunakan Jerigen, Pengecer BBM Kecewa
Sementara itu salah satu penerima BLT, Enah mengaku senang menjadi penerima program salah satu bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah. “Alhamdulillah, bantuan ini sangat membantu untuk membeli kebutuhan yang harganya makin mahal,” ucapnya. (Abr)