“Dari empat pelaku, kami berhasil menangkap dua pelaku yakni, IB dan RK. IB yang melakukan pembacokan pertama kali menggunakan tangan kiri, yang kedua itu RK sebagai pengendara. Sedangkan dua lagi masih dalam pengejaran,” kata Kapolres Fahri saat konferensi pers di Mapolres Cirebon Kota, Kamis (9/6/2022).
BACA JUGA: Warga Suranenggala Tewas Dibacok Geng Motor
Menurut Farhi, berdasarkan keterangan kedua pelaku yang telah berhasil ditangkap tersebut, kronologis pembacokan pada saat sebelum kejadian IB dan RK sedang berkumpul di rumah RK. Selang beberapa kemudian pelaku RB menelepon IB dan mengatakan, bahwa ada masalah motor yang ugal-ugalan.
“Selanjutnya IB pulang ke rumahnya untuk mengambil golok, lalu bertemu dengan saudara RB dan AD di Indomart Mertasinga,” kata Fahri.
Keempat orang tersangka IB, RK, RB dan AD lalu melakukan pengejaran menggunakan dua sepeda motor dengan berboncengan. IB membonceng mootor yang dikemudikan RK.
BACA JUGA: Liar, Tawuran Pelajar SMP di Cirebon Berkejaran Sambil Bacok-bacokan
“Pada saat berpapasan dengan sepeda motor korban, tersangka IB menyalip motor korban lalu terjadilah pembacokan menggunakan tangan kiri. Sedangkan pembacokan kedua dilakukan saudara AD yang masih DPO,” ungkap Fahri.
Setelah membacok korban, keempat tersangka melarikan diri dan terlihat di CCTV. Berdasarkan pengakuan, mereka belok ke Balai Desa Keraton. Setelah itu, lanjut Fahri, mereka pulang rumah ke masing-masing.