SUARA CIREBON – Prof Dr H Kosim MAg diangkat menjadi Guru Besar Bidang Ilmu Fiqih di IAIN Cirebon.
Prof Kosim diangkat menjadi Guru Besar Bidang Ilmu Fiqih di IAIN Cirebon terhitung sejak 1 September 2022 dengan angka kredit 920.
Prof Kosim diangkat menjadi Guru Besar Bidang Ilmu Fiqih di IAIN Cirebon melalui Keputusan Menteri Agama Nomor SK 038239/B.II/3/2022 tentang Kenaikan Jabatan Akademik/Fungsional Dosen.
Surat keputusan kenaikan pangkat Prof Kosim menjadi Guru Besar Bidang Ilmu Fiqih di IAIN Cirebon ini ditetapkan di Jakarta dan ditantangani Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas pada 11 September 2022.
BACA JUGA: Panjang Tol Getaci 260,65 Km, Terbagi 4 Seksi, Perjalanan Bandung-Cilacap Bisa 3 Jam
Prof Kosim mengungkapkan, proses pengajuan dirinya menjadi Guru Besar Bidang Ilmu Fiqih di IAIN Cirebon ini sudah dilakukan sejak April 2021.
Seperti diketahui, salah satu syarat bagi dosen yang ingin menjadi guru besar atau profesor adalah menerbitkan jurnal terindeks scopus.
Menurut Prof Kosim, untuk menulis jurnal terindeks scopus membutuhkan skill dan kualitas materi keahlian yang mengandung nilai kebaruan dari penelitian yang dilakukan.