SUARA CIREBON – Kick off kompetisi BRI Liga 1 Indonesia 2023-2024 resmi dibuka Sabtu, 1 Juli 2023. Persib Bandung dijadwalkan di hari kedua, Minggu 1 Juli melawan tim kuat Madura United.
Jadwal Persib Vs Madura United pada Minggu pukul 15.00 WIB, di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung.
Persib masih dibawah asuhan pelatih asal Spanyol, Luis Milla. Pada musim kompetisi BRI Liga 1 musim ini, diperkuat oleh 33 pemain.
Selama jeda transfer, menghadapi BRI Liga 1 2023-2024, Persib menambah logistik dengan mendatangkan dua pemain asal Spanyol, Tyroone del Pino dan Alberto Rodriguez.
Duo Spanyol itu disebar di dua lini berbeda. Tyrrone del Pino dialokasikan di lini tengah sebagai gelandang, dan Alberto Rodriguez berada di lini belakang sebagai bek.
Luis Milla tidak banyak melakukan perubahan komposisi pemain. Sejumlah pemain asing tetap berada di posisi sebelumnya.
Nick Kuipers asal Belanda dan Daisuke Sato asal Filipina, masih berada di lini belakang Maung Bandung.
Kemduian Duo Brazil, masih dipercaya di lini depan. Ciro Alves dan David da Silva, menempati striker Maung Bandung.
Berikut daftar skuad Maung Bandung menghadapi BRI Liga 1 2023-2024 :
- Penjaga Gawang/kiper :
1 Teja Paku Alam
- Fitrul Rustapa
- Reky Rahayu
- Satrio Azhar.
- Lini Belakang/bek :
- Nick Kuipers
- Rachmat Irianto
- Alberto Rodriguez
- Kakang Rudianto
- Achmad Jufriyanto
- Victor Igbonefo
- Faris Abdul Hafizh
- Edo Febriansyah
- Daisuke Sato
- Rezaldi Hehanusa
- Zalnando
- I Putu Gede
- Eriyanto.
- Lini tengah/Gelandang:
- Dedi Kusnandar
- Abdul Aziz
- Robi Darwis
- Marc Klok
- Ricky Kambuaya
- Beckham Putra
- Frets Butuan
- Ridwan Ansori
- Tyronne del Pino.
- Lini Depan/Striker :
- Ciro Alves
- Ryan Kurnia
- Ferdiansyah
- Arsan Makarin
- David da Silva
- Ezra Walian
- Pelatih : Luis Milla
- Asisten Pelatih :
- Carlos Grande Rodriguez
- Manual Perez Cascallana
- Bayu Eka Sari
- Pelatih Kiper : Luizinho Passos
- Pelatih Fisik : Yaya Sunarya.
Sebagai catatan, pada BRI Liga 1 musim, Persib finis di posisi ketiga dengan mengumpulan 62 poin.
Posisi Maung Bandung berada di bawah juara BRI Liga 1 PSM Makasar dengan 72 poin, dan Persija Jakarta selaku runner up dengan 66 poin.***