SUARA CIREBON – Pelatih Timnas Indonesia, Shin tae Yong bertekad membalas kekalahan dari Irak saat melawan Filipina.
Indonesia memiliki peluang besar bisa meraih 3 poin saat melawan Filipina, kendati di kandang The azkals.
“Kami mengincar tiga poin di Manila. Menebus kekalahan di Basra (Irak),” tutur Shin tae Yong, Minggu, 19 November 2023.
Shin tae Yong bersama Timnas Indonesia sudah berada di Filipina setelah menempuh perjalanan panjang dari Basra, Irak.
Indonesia dijadwalkan melawan tuan rumah Filipina di Rizal Memorial Stadium, Filipina pada Selasa, 21 November 2023.
Ini merupakan laga kedua di Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, seelah sebelumnya dikalahkan irak di Stadion Internasional Basra dengan skor 1-5 pada Jumat, 16 November 2023.
Shin tae Yong menekankan ke skuad Merah Putih akan pentingnya meraih 3 poin penuh dari Manila, Filipina.
“Ini peluang. Kita optimis bisa meraih 3 poin,” tutur Shin tae Yong.
Di Grup F kualfikasi Piala Dunia Zona Asia, Indonesia bersama Filipina, Irak dan Vietnam.
Di laga pertama kontra Irak, kemudian melawan Filipina dan terakhir kontra Vietnam untuk laga ketiga.
Optimisme Shin tae Yong kalau Indonesia bisa menaklukan Filipina beralasan. Ini jika melihat rekor head to head atau duel antara Merah Putih dengan The Azkals.
Di 10 laga terakhir, Indonesia jauh lebih unggul. Tak pernah terkalahkan. Mencatat 7 kali menang dan 3 kali imbang.
Bahkan bial ditarik jauh sampai 20 laga terakhir, Indonesia makin unggul lebih banyak. Filipina Baru sekali bisa menaklukan Indonesia pada piala AFF tahun 2014.
Melihat catatan positif itu, Shin tae Yong memotivasi Timnas Indonesia untuk bermain penuh kepercayaan diri kendati di kandang Filipina.
“Harus penuh motivasi dan percaya diri. Kita mencatat banyak pertandingan dengan hasil positif saat melawan Filipina,” tutur Shin tae Yong.***