SUARA CIREBON – Pelatih Australia tidak besar kepala. Ia bahkan terlihat rendah hati dan mengakui bahwa Timnas Indonesia merupakan tim kuat dan hebat.
Meski anak asuhnya sukses menaklukan Timnas Indoensia dengan skor telak 4-0, namun tak menyurutkan Graham Arnold untuk memuji penampilan Timnas Indonesia.
“Mereka tim yang kuat dan hebat. Sangat merepotkan,” tutur Graham Arnold usai Australia menaklukan Timnas Indonesia dengan skor 4-0 di babak 16 besar Piala Asia 2023 Qatar, Minggu malam, 29 januari 2024.
Graham Arnold mengungkapkan, meskipun Australia menang dengan skor telak 4-0, namun Timnas Indonesia bermain sangat bagus dengan level dan kualitas sama dengan timnya.
“Saya rasa Anda harus memuji permainan Timnas Indonesia. Mereka besar dan kuat, sangat merepotkan pemain kami,” tutur Graham Arnold.
Graham Arnold juga memuji anak asuhnya yang bermain dengan bagus sehingga bisa menaklukan Timnas Indonesia dan lolos ke babak 8 besar.
“Ada banyak yang harus kami evaluasi setelah merampungkan pertandingan lawan Timnas Indonesia,” tutur Graham Arnold.
Graham Arnold menyebutkan, banyak duel terjaid antara pemain Asutralia dan Timnas Indonesia yang dimemangkan anak asuh Shin tae Yong.
“Aksi-aksi individu mereka dan duel yang dilakukan sangat bagus. Ini membuat catatan statistik kita di bawah Timnas Indonesia,” tutur Graham Arnold.
Meski Timnas Indonesia bermain bagus, namun Australia lebih banyak memiliki jam terbang dan pengalaman di even internasional.
“Kami lebih matangdab berpengalaman. Pemain lebih bisa membaca taktik lawan. Tapi secara keseluruhan, ini laga yang cukup merepotkan kami,” tutur Graham Arnold.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia terhenti di babak 16 besar Piala Asia usai ditaklukan Australia dengan skor telak 0-4.
Australia lolos ke babak 8 besar. Menunggu lawan hasil pertandingan babak 16 besar antara Arab Saudi dan Korea Selatan.
Sementara pelatih Timnas Indonesia, Shin tae Yong juga mengungkapkan kalau anak asuhnya memiliki performa yang sangat bagus.
Bahkan bisa mengimbangi permainan Australia. Hanya diakui, Australia jauh lebih berpengalaman dan konsentrasi.
“Tapi secara umum performa Timnas Indonesia sudah naik levelnya,” tutur Shin tae Yong.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.