SUARA CIREBON – Timnas Indonesia meraih sukses luar biasa saat menggilas Yordania dengan skor tak tanggung-tanggung 4-1.
Kemenangan telak itu membawa Timnas Indonesia masuk perempat atau 8 besar Piala Asia U23 Qatar.
Timnas Indonesia loloe ke perempat final sebagai runner up Grup A Piala Asia U23 Qatar dengan 6 poin.
Meraih 2 kali kemenangan dan 1 kali kalah secara kontroversial akibat kepemimpinan wasit Nasrullo Kabirov, oleh tuan rumah Qatar dengan skor 0-2.
Meski merasa kecewa dengan laga pertama, Timnas Indonesia tetap berusaha bangkit di laga kedua, lawan Australia.
Di matchday kedua, Timnas Indonesia secara mengejutkan mengalahkan tim favorit juara Piala Asia U23, Australia dengan skor tipis 1-0.
Gol tunggal dicetak lewat sundulan kepala Komang Teguh yang mengarahkan umpan matang Tjoe A On di menit ke 44 babak pertama.
Kemenangan atas Australia, memotivasi Timnas Indonesia saat menghadapi Yordania di matchday ketiga pada Minggu malam, 21 April 2024.
Hasilnya sangat mengejutkan. Timnas Indonesia menggilas Yordania dengan skor telak 4-1 dan melaju ke babak 8 besar.
Gol-gol Timnas Indonesia dicetak melalui brace Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman dan Komang Teguh. Satu-satunya gol Yordania dicetak lewat gol bunuh diri Justin Hubner.
Sukses menggilas Yordania, Timnas Indonesia, lolos 8 besar (perempat final) dan menunggu lawan selanjut.
Sebagai runner up Grup A, Timnas Indonesia akan melawan juara Grup B Piala Asia U23 Qatar.
Siapa juara Grup B, akan ditentukan Senin malam ini antara Timnas Korea Selatan mnelawan Jepang.
Siapa yang memenangkan pertarungan, apakah Jepang atau Korea Selatan, akan berhadapan dengan Timnas Indonesia.
Sesuai jadwal, perempat final Timnas Indonesia Vs Jepang atau Korea Selatan, akan digelar pada Jumat 26 April 2024 pukul 00.30 WIB.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.