SUARA CIREBON – Pemahaman dan kecintaan terhadap Pancasila harus ditanamkan sejak dini, khususnya bagi para pelajar.
Hal itu agar, kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berlandaskan Pancasila tertanam dalam hati generasi penerus bangsa.
Hal itu dikemukakan, Bupati Cirebon, H Imron saat menghadiri kegiatan Selebrasi dan Pekan Kreatifitas Siswa Semester Ganjil tahun 2022 dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SMPN 1 Kedawung, Kabupaten Cirebon, Senin (10/10/2022).
Turut hadir mendampingi Bupati dalam kegiatan itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, H Ronianto, Camat Kedawung, Korwil Bidik Kecamatan Kedawung, dan para kuwu se-Kecamatan Kedawung.
BACA JUGA: Bupati Cirebon Janjikan Kuota PPK Nakes, PHNIC Diminta Klasifikasikan Nakes
“Sebagai warga negara, Pancasila harus ditanamkan di dalam jiwa, agar kita cinta terhadap negara. Pancasila ini tidak bisa dikutakkutik lagi,” kata Bupati Imron.
Inron menyakini, menanamkan Pancasila sebagai landasan negara kepada para pelajar, akan membawa kemajuan bagi bangsa Indonesia di masa mendatang.