CIREBON, SC- Memperingati Hari Dharma Samudera tahun 2020, seluruh jajaran Pangkalan TNI AL menggelar upacara tabur bunga di perairan Cirebon, Kamis (16/1). Giat tabur bunga tersebut dipimpin langsung Komandan Lanal Cirebon, Letkol (P) Agung Nugroho memimpin upacara yang berlangsung di geladak utama kapal Patroli Keamanan Laut (Patkamla).
Menurut Agung dilakukannya tabur bunga di perairan laut Cirebon hanya untuk mengenang peristiwa heroik pertempuran Laut Arafuru. Kala itu, gugur dalam peristiwa pertempuran Komodor Yos Sudarso bersama prajurit RI Macan Tutul. Sehingga bagi Agung peristiwa heroik tersebut menjadi acuan untuk tetap semangat dan pantang menyerah.
BACA JUGA: Pertek BPN Makin Tidak Jelas, Pengembang Gusar
“Peristiwa heroik tersebut menjadi tonggak bangkitnya semangat pantang menyerah bagi prajurit TNI AL masa kini,” kata Agung Nugroho saat ditemui usai kegiatan.
Terutama, menurut dia, dalam memberikan sumbangsih dan pengabdiannya bagi bangsa dan negara. Tabur bunga yang dilaksanakan di laut sama halnya seperti ziarah di Taman Makan Pahlawan.
Adapun esensi yang didapat dari kegiatan tersebut, kata Agung, untuk menghubungkan batin para anggota atau prajurit TNI Al dengan para pahlawan yang gugur pada pertempuran di laut.
Selain itu, upacara tabur bunga juga merupakan salahsatu bentuk penghormatan terhadap jasa-jasa pahlawan, khususnya Komodor Yos Sudarso. “Sekaligus mendoakan para pahlawan semoga mendapat tempat terbaik di sisi-Nya,” ujar Agung Nugroho.
BACA JUGA: Tertangkap Basah, Dua Pelaku Curanmor Babak Belur Dihajar Massa
Pada kesempatan ini, Agung menyampaikan bahwa para anggota dan prajurit TNI AL harus meneladani para pahlawan yang berani serta memiliki rasa pantang menyerah dan rasa takut dalam memperjuangkan kemerdekaan RI.
“Selain upacara, kami juga memberikan santunan dan tali asih kepada para purnawirawan TNI AL di wilayah Cirebon,” kata Agung Nugroho. (M Surya)