CIREBON, SC- Gedung Negara yang terletak di bunderan Krucuk, Kota Cirebon memiliki magnet tersendiri untuk menarik perhatian para pengunjung. Bahkan setiap hari libur tempat ini selalu dipadati pengunjung. Biasanya mereka membawa anak-anak untuk menikmati fasilitas yang ada di gedung milik pemerintah ini sambil melihat-lihat binatang.
Halaman gedung yang luas dan asri, membuat para pengunjung merasa nyaman untuk berlama-lama sambil menghirup udara sejuk. Selain itu, di bagian selatan halaman Gedung Negara ini terdapat areal lahan yang ditempati sejumlah rusa tutul.
BACA JUGA: Tertangkap Basah, Dua Pelaku Curanmor Babak Belur Dihajar Massa
Menurut salah seorang pengunjung, Dedek (40), ia bersama istri dan anak-anaknya meluangkan waktu untuk melihat rusa di Gedung Negara.