CIREBON, SC- Walikota Cirebon, Drs H Narshrudin Azis beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kota Cirebon lakukan inspeksi mendadak (sidak) ke tempat-tempat pembelanjaan, apotek dan terakhir ke Rumah Sakit Gunung Jati (RSGJ) Cirebon.
Dilakukannya sidak, merespons yang sudah disampaikan Presiden Jokowi terkait kewaspadaan terhadap virus Corona dan bagaimana masyarakat menanggapi situasi seperti ini untuk tetap waspada, namun tidak perlu takut.
BACA JUGA: Jerat Penimbun Kebutuhan Pokok
Azis mengatakan, hasil pemantaun tersebut, beberapa stok masker di apotek sudah terjadi kekosongan dan habis terjual. Kondisi ini pihaknya lakukan antisipasi.
“Kondisi ini yang kemudian kita antisipasi supaya apotek-apotek yang masih memiliki masker jangan sampai dijual ke satu orang atau diborong. Ini yang perlu kita hindari,” kata Azis kepada wartawan usai lakukan Sidak, Rabu (4/3/2020) Pagi.