SUMBER, SC- Merebaknya wabah Covid-19 di Kabupaten Cirebon ternyata berdampak pula pada stok darah di kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cirebon. Hal itu terjadi karena para pendonor dari kalangan masyarakat umum tidak lagi rutin mendonorkan darahnya ke PMI.
Kondisi tersebut telah membuat Kapolresta Cirebon, Kombes Pol M Syahduddi, tergerak untuk membantu PMI dengan menggelar donor darah bagi jajaran anggota Polresta Cirebon. “Kegiatan donor darah kita laksanakan di Aula Pesat Gatra Mapolresta Cirebon dan diikuti oleh 236 personel Polresta Cirebon,” kata Kapolresta Cirebon Kombes Pol M Syahduddi SIK MSi melalui Kasubbag Humas Polresta Cirebon Iptu M Soleh SH, Kamis (2/4/2020).
Menurutnya, kegiatan donor darah ini dilaksanakan dalam rangka memenuhi stok darah di PMI Kabupaten Cirebon. Saat ini stok darah PMI Kabupaten Cirebon mengalami kekurangan akibat wabah Covid-19. Sehingga, stok darah di PMI semua daerah menurun drastis, termasuk di PMI Kabupaten Cirebon.
Merosotnya stok darah PMI disebabkan merosotnya jumlah pendonor ini ditengarai mereka khawatir dengan sebaran Covid-19 yang masif diberbagai daerah. Soleh mengungkapkan, pihaknya pun mengetahui menipisnya stok darah dari pengurus PMI Kabupaten Cirebon yang disampaikan sebelumnya.
Setelah pihak Polresta menyatakan kesiapannya berdonor, PMI Kabupaten Cirebon kemudian mendatangi Mapolresta Cirebon untuk menggelar donor darah. “Hati kami tergerak setelah mengetahui stok darah habis, sehingga kami (Polresta Cirebon) melakukan donor darah secara sukarela untuk memenuhi stok darah PMI Kabupaten Cirebon yang habis” tutur Kasubbag Humas.
Soleh menambahkan, proses donor darah dilakukan dengan tetap mengedepankan protokol pencegahan penyebaran Covid-19. Yakni dengan menjaga jarak fisik, menyediakan tempat cuci tangan, hand sanitizer dan dilakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu oleh petugas kesehatan dari PMI hingga pemeriksaan HB calon pendonor.
BACA JUGA: Warga Cikuya Pasang Portal
“Setiap tetes darah yang disumbangkan tidak hanya dapat memberikan kesempatan hidup bagi yang menerima, tetapi juga bermanfaat bagi pendonornya. Makanya, mari kita bantu masyarakat yang membutuhkan darah dengan berdonor darah. Jangan takut datang ke PMI walaupun ditengah wabah covid-19 seperti saat ini,” tandasnya. (Islah)