SUMBER, SC- Dampak wabah Covid-19 di Kabupaten Cirebon sudah mulai dirasakan masyarakat. DPC PKB Kabupaten Cirebon menilai, dampak tersebut sangat dirasakan oleh masyarakat kecil seperti tukang becak, buruh harian lepas, tukang parkir, pedagang kecil, buruh tani, sopir angkot dan masih banyak lagi.
Untuk itu, melihat kondisi tersebut, DPC PKB Kabupaten Cirebon tergerak untuk memberikan bantuan paket sembako kepada masyarakat. Pantauan Suara Cirebon di depan kantor DPC PKB tempat dimulainya kegiatan, ratusan warga nampak berbaris mengikuti antrian pembagian paket sembako.
Koordinator Posko Bangkit Melawan Covid-19 DPC PKB, Wasmin Janata mengatakan, selain disekitar kantor DPC, kegiatan bakti sosial dilakukan di tiga titik yakni Plered, Jamblang, dan Arjawinangun.”Hari ini, tahap awal kita membagikan masker dan 2000 paket sembako yang disebar ke masyarakat,” ujar Wasmin.
BACA JUGA: 1 PDP Meninggal Positif Covid-19
Menurutnya, sasaran baksos adalah masyarakat kelas bawah mulai dari tukang becak, tukang parkir, sopir angkot, buruh tani dan lainnya yang terpapar dampak penyebaran Covid-19. Paket sembako itu sendiri berisi sejumlah kebutuhan pokok mulai dari beras, minyak goreng, telur dan lainnya.
Di tiga wilayah tersebut, paket sembako dibagikan oleh para pengurus dan simpatisan PKB Kabupaten Cirebon. “Nanti paket sembako juga dibagikan di tiap kecamatan se-Kabupaten Cirebon oleh PAC PKB,” kata Wasmin.
BACA JUGA: Muscab DPC PKB Diundur
Sebelumnya, lanjut dia, DPC PKB juga sudah menyalurkan 7 ton beras kepada masyarakat yang mulai merasakan dampak Covid-19. Wasmin menjelaskan, dana pengadaan paket sembako itu berasal dari donasi gaji seluruh anggota Fraksi PKB, baik DPRD Kabupaten Cirebon, DPRD Jawa Barat maupun DPR RI. Selain paket sembako, DPC PKB juga membagikan ribuan masker kepada masyarakat sebagai upaya pencegahan penyegaran Covid-19.
“Persoalan kemanusiaan ini lebih utama dibanding politik, sehingga masyarakat yang tidak bisa bekerja akibat pandemi Covid-19 harus menjadi perhatian. Mudah-mudahan bantuan yang kami berikan bisa bermanfaat bagi masyarakat,” ungkapnya. (Islah)