KOTA CIREBON, SC- Di tengah merebaknya pandemi Covid-19, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2020/2021 di Kota Cirebon akan tetap berjalan. Namun, dalam pelaksanaannya nanti menyesuaikan dengan kondisi.
Pernyataan tersebut dikatakan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon, Irawan Wahyono kepada Suara Cirebon di balaikota setempat, usai mendampingi Wakil Walikota Cirebon, Eti Herawati vicon dengan Mendagri dan Menkeu RI, Jumat (17/4/2020).
“Kalau situasinya baik berarti ada offline untuk jalur prestasi, apirmasi, sama mutasi baru dionlinekan kalau situasinya sudah membaik. Kalau situasinya belum baik, semuanya sistem online baik jalur zonasi, prestasi, apirmasi, dan mutasi,” katanya.
BACA JUGA: UNU Diminta Segera Pindah
Dijelaskan, jika kondisi masih belum membaik, calon peserta didik baru, bisa mendaftar dan meng-upload seluruh persyaratan, seperti sertifikat dan yang lainnya. “Itu kalau situasinya masih belum membaik karena untuk menghindari kerumuman,” jelasnya.
Ia juga mengatakan, seluruh sekolah se-Kota Cirebon sudah diinformasikan, bahkan pihaknya pun sudah menyiapkan dua skema untuk menjalankan PPDB ini. skema pertama melalui offline dan kedua melaui online.
“Pertama offline dulu yang tiga jalur prestasi, apirmasi, mutasi telah beres dioffline baru masukkan ke online, kedua jika situasi masih seperti ini, ya pakai online,” ujarnya.
BACA JUGA: Wawali Pastikan 3 ODP Positif Tidak Dikucilkan
Saat ini, Perwali tentang PPDB tahun pelajaran 2020/2021 masih dalam tahap penyelesaian. Tidak ada yang berubah signifikan dengan tahun sebelumnya, hanya sedikit terkait komposisi zonasi dan kuota. (M Surya)