KABUPATEN CIREBON, SC- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Cirebon membuat aplikasi Open Sistem Informasi Desa (SID) berbasis website, guna menciptakan Smart Village di wilayah tersebut.
Menurut Kepala Diskominfo Kabupaten Cirebon, Harry Safari Margapraja yang disampaikan Kasi Pengembangan Aplikasi Diskominfo, Raditya, pembuatan aplikasi tersebut merupakan langkah awal yang menjadi salah satu proses dalam menciptakan Smart Village di berbagai desa yang berada di Kabupaten Cirebon.
“Di dalam aplikasi Open SID tersebut dirancang beberapa sistem, yaitu sistem informasi terkait profil desa setempat, dan sistem pelayanan untuk masyarakat yang berbasis online,” ujarnya kepada Suara Cirebon saat ditemui di kantor Diskominfo, Selasa (6/10/2020).
Aplikasi tersebut, lanjut Raditya, masih dalam proses perbaikan, saat ini penggunaannya baru sebagai layanan informasi tentang desa dan pelayanan masyarakat khususnya di bagian surat pengantar.
Adapun untuk penggunaannya, sambung Raditya, sementara masyarakat bisa datang langsung ke desa masing-masing, kemudian login ke aplikasi dengan mengetik nama dan NIK, setelah itu ketik surat apa yang dibutuhkan.
“Langsung login saja, misalkan butuhnya surat izin nikah, tinggal ketik surat nikah, nanti langsung keluar suratnya,” ujarnya.
Sementara itu, Kabid Aplikasi dan Informatika Diskominfo, Fajar Sutrisno mengatakan, untuk saat ini penggunaan aplikasi tersebut masih dalam tahap uji coba, belum bisa digunakan sepenuhnya. Baru bisa diterapkan di Desa Sitiwinangun, Kecamatan Gempol, Kabupaten Cirebon.
Dijelaskan, setelah dilakukan perbaikan dan penambahan ikon pada aplikasi Open SID, ke depannya aplikasi tersebut akan mulai diterapkan di beberapa desa yang ada di wilayah Kabupaten Cirebon.
BACA JUGA: Pemkab Cirebon Pastikan Desa di Perbatasan Tersambung Jaringan Internet
Menurut Fajar, hal ini perlu dilakukan, seiring berkembangnya teknologi yang sangat pesat. Tujuannya, agar masyarakat bisa melek teknologi dan lebih mudah dalam mengakses informasi dari desa, serta mendapatkan pelayanan lainnya.
Harapan Fajar, semoga dengan terciptanya aplikasi Open SID ini, menjadi langkah awal pembentukan sistem Smart Village yang dapat memberikan informasi serta pelayanan, sehingga masyarakat menjadi melek teknologi dan mendapatkan pelayanan yang baik. (Yusuf)