KABUPATEN CIREBON, SC- Madrasah Diniyah Takmaliyah (MDTA) Hidayatul Mubtadiin yang terletak di samping kantor Desa Pabedilan Kaler, Kecamatan Pabedilan saat ini sangat memerlukan bantuan rehab gedung. Akibat dimakan usia, banyak ruangan yang atap plafonnya sudah bocor. Bahkan, sudah ada tiga tahun belum tersentuh program bantuan dari Kemenag.
Hal ini diutarakan salah satu orang tua murid MDTA Hidayatul Mubtadiin, Ani. Menurutnya, sekolah belum mendapatkan bantuan dari Kemenag Kabupaten Cirebon, padahal, gedung sudah termakan usia sehingga banyak ruang yang sudah bocor kalau hujan turun. “Sekolah ini sudah layak dan perlu ada campur tangan pemerintah melalui Kemenag atau lewat Baznas Kabupaten Cirebon,” terangnya, Rabu (25/11/2020).
Sebagai orang tua murid dirinya sangat gembira kalau sekolah agama tersebut bisa diperbaiki. Sekolah agama ini dibantu oleh urunan dana orang tua, dermawan serta titisara Desa Pabedilan Kaler dalam membiayai operasional sekolah.
“Kesejahteraan rekan – rekan guru yang mengajar pun belum mempunyai standar UMR, rata-rata pengajar sekolah masih bentuk pengabdian yang tulus dalam memberikan kegiatan belajar mengajar,” tuturnya.
BACA JUGA: Kadis DPMD Jabar Resmikan MDTA Al-Akhlak
Sementara itu, Kuwu Pabedilan Kaler, Casban menjelaskan, pihak pemerintah desa hanya membantu honor guru lewat tanah titisara desa.
“Untuk bangunan mestinya dari Kemenag dan Baznas kabupaten untuk bisa membantu MDTA Hidayatul Mubtadiin agar bisa mendapatkan bantuan rehab sekolah,” ungkap kuwu yang baru satu tahun menjabat. (Dedi)