KABUPATEN CIREBON, SC– Pramusrenbang Kecamatan Pabedilan dihadiri oleh para kuwu se-Kecamatan Pabedilan, anggota Dewan Dapil 5 di antaranya Teguh Rusiana Merdeka, SH (Partai Golkar), Hj Ismiyatul Fatihiyah Yusuf (PKB), Sopwan, ST (Gerinda), Nurholis, S.Pdi (PKS),serta semua steak holder yang ada di kecamatan tersebut.
Camat Pabedilan, Drs. Moch Yusuf Hermawan didampingi Kasi Pemerintahan, Drs. Komarudin bahwa untuk tahun 2021 Kecamatan Pabedilan banyak menerima usulan dari rekan-rekan kuwu se-Kecamatan Pabedilan. Mulai jalan poros Desa Pasuruan-Pabedilan Wetan, penanganan sampah, Penerang Jalan Umum (PJU), perbaikan saluran irigasi sekunder dan penanganan banjir.
Menurut Camat Yusuf, usulan dari kuwu se-kecamatan akan menjadi catatan dan skala prioritas di Kecamatan Pabedilan. Adapun anggaran fiks Kecamatan Pabedilan sebesar Rp 2,589 M. Ekonomi dan budaya sekitar Rp170 juta. Semua kegiatan tersebut bisa berubah sebelum musrebang tingkat Kecamatan Pabedilan.
“Kita akan mengedepankan skala prioritas dalam membangun desa yang ada di wilayah Kecamatan Pabedilan,” tuturnya, Selasa (02/02/2021).
Sementara itu, usulan dari Kuwu Babakan Losari, Sentot, Pemdesnya mengusulkan 4 item di antaranya peninggian jembatan di Blok Paing, perbaikan saluran irigasi sekunder, alat penggangkut sampah, PJU. “Semua usulan dari Pemdes Babakan Losari semoga bisa direalisasikan dan bisa bermanfaat bagi desa kami,” kata Sentot.
Sedangkan anggota DPRD Kabupaten Cirebon dari Partai Golkar, Teguh Rusiana Merdeka, ST memgatakan, semua usulan dari para kuwu tentang perbaikan jalan poros Desa Pasuruan akan di realisasikan di tahun ini.
“Usulan saluran sekunder, banjir, PJU, penanganan sampah akan kami bantu untuk menggedor ke dinas terkait, sehingga usulan dari rekan rekan kuwu bisa terealisasi di tahun 2021 ini,” ungkapnya.
BACA JUGA: Anggota DPRD Siap Kawal Hasil Musrenbang
Sedangkan menurut anggota dewan asal Kecamatan Pabedilan, Nurholis dari PKS dan Hj Ismiyatul Fatiyah Yusuf dari PKB juga akan menerima masukan dan membantu para kuwu dalam memberikan usulan baik penanganan banjir, sampah, saluran irigasi sekunder PJU akan dibantu semaksimal.
“Kami akan membantu agar semua usulan dari rekan-rekan kuwu tersebut bisa direalisasikan di tahun 2021. Semua usulan dari rekan-rekan kuwu se-Kecamatan Pabedilan ini akan kami catat dan menjadi skala prioritas di Fapil 5. Kami anggota dewan akan membantu semaksimal mungkin agar bisa direalisasikan di tahun 2021 ini juga,” pungkas Nurholis. (Dedi)