KABUPATEN CIREBON, SC- Dewan Pertimbangan (Wantimpres) Presiden RI, Agung Laksono mengapresiasi pelakasanaan vaksinasi massal bagi ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Cirebon. Agung menilai, meski diikuti ribuan ASN, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang dipusatkan di GOR Ranggajati Sumber itu, menerapkan prosedur secara ketat dan sesuai dengan standar dan ketentuan yang berlaku. Hal itu dikemukakan Agung, saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi ASN di lingkungan Pemkab Cirebon, Selasa (9/3/2021).
“Dari segi prosedurnya saya melihat cukup tertib, ada ruang tunggu, pendaftaran, skrining dan vaksinasi baru observasi. Setelah ambil kartu baru diperbolehkan pulang. Jadi saya kira prosedur sudah benar sesuai dengan ketentuan dan seluruh petugas melaksanakan prokes,” kata Agung, usai kegiatan.
Agung mengatakan, kedatangannya ke Kabupaten Cirebon untuk memastikan vaksinasi massal yang dijanjuikan Bupati benar-benar terlaksana.
“Vaksinasi ini program nasional yang sangat penting untuk menyelamatkan rakyat, membentengi masyarakat kita dari kemungkinan penularan Covid-19 yang cukup ganas itu,” ujar Agung.
Menurut Agung, pemerintah sudah merancang akan memberikan vaksinasi Covid-19 untuk seluruh rakyat Indonesia sebanyak 185 sampai 190 juta orang. Dari target tersebut, kata Agung, berarti pemerintah harus menyediakan sekitar 370 juta sampai 380 juta vaksin.
Ia menambahkan, pemerintah menargetkan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat Indonesia bisa rampung pada bulan April 2022 mendatang.
“Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada Pak Bupati dan tim Satgas, semoga Kabupaten Cirebon mencapai target lebih cepat dari waktu yang ditentukan,” harapnya.
Sementara itu, Bupati Cirebon, Drs H Imron MAg, mengatakan, target vaksinasi di Kabupaten Cirebon akan selesai pada bulan Juli mendatang. Saat ini, pihaknya sudah mendapatkan tambahan vaksin sebanyak 24 ribu vial.
BACA JUGA: ASN Menolak Vaksin akan Disanksi
Imron memastikan, tambahan vaksin akan terus datang untuk menuntaskan vaksinasi di Kabupaten Cirebon. Bahkan, pascavaksinasi massal bagi ASN Pemkab Cirebon, akan dilaksanakan vaksinasi di tingkat kecamatan. Ia mengaku sudah menginstruksikan Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk mendata tempat-tempat yang memadai untuk pelaksanaan vaksinasi tersebut.
“Kalau bisa di tempat yang luas seperti GOR atau (minimal, red) gedung sekolah. Mudah-mudahan minggu depan sudah bisa dilaksanakan vaksinasi di tingkat kecamatan,” kata Imron.
Seperti diketahui, vaksinasi Covid-19 tahap kedua telah dimulai sejak Senin (1/3/2021) lalu. Dalam pelaksanaannya, vaksinasi tahap kedua ini menyasar pelayan publik termasuk ratusan anggota Kodim 0620 dan Polresta Cirebon. (Red/Islah)