KOTA CIREBON, SC- Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al-Bab Kota Cirebon menggelar kegiatan tadarusan Al-Qur’an selama bulan Ramadhan terhadap kalangan anak-anak di masjid setempat.
Ketua DKM Al-Bab, Ustadz Abdul Hasyim mengatakan, tadarusan Al-Qur’an itu dilakukan setiap tahun khususnya di bulan Ramadhan yang diperuntukan bagi anak-anak sekitar masjid tersebut, untuk dilatih agar bisa menghafal Al-Qur’an selama bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.
“Sebetulnya setiap bulan Ramadhan kami menggelar kegiatan seperti ini, akan tetapi tahun lalu kami tidak buat, karena Covid-19 yang masuk ke Indonesia,” Kata Ustadz Abdul Hasyim belum lama ini.
Tak hanya itu, kegiatan tadarusan Al-Qur’an yang diperuntukkan bagi anak-anak itu selalu mereka tekankan kepada masyarakat sekitar, yang fungsinya untuk mengajarkan cara bacaan Al-Qur’an yang baik dan benar sesuai makhroj dan tajwidnya.
“Kami mengajak kepada seluruh anak-anak, untuk memperbaiki bacaan Al-Qur’an, serta mengamalkan keilmuan Islam, dan mengajarkan tata cara pelaksanaan salat,” ungkapnya.
Menurutnya, dia ingin di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, bukanlah menjadi suatu penghambat untuk belajar dan menambah wawasan ataupun ilmu terkait Al-Qur’an.
“Alhamdulillah pemerintah sudah memperbolehkan untuk melakukan berbagai kegiatan, tentunya menggunakan protokol kesehatan yang ketat,” imbuhnya.
BACA JUGA: Masjid At-Taqwa Tempat Iktikaf “Orang Kantoran”
Oleh karena itu, pihaknya selalu memberi arahan kepada anak-anak, agar selalu menjaga jarak serta selalu memakai masker saat kegiatan tadarusan Al-Qur’an itu.
“Pada awal masuk sudah kami sediakan tempat cuci tangan serta hand sanitizer,” tegasnya.
Dia berharap, bahwa dengan adanya kegiatan tadarusan Al-Qur’an itu mampu membuat anak-anak sekitar bisa istiqomah dalam membaca Al-Qur’an, serta mengamalkannya. (Yusuf)