KOTA CIREBON, SC- Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kota Cirebon membuka dapur umum untuk membantu warga yang tengah menjalani isolasi mandiri (isoman) karena terkonfirmasi positif Covid-19.
Ketua DPC PDIP Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati mengatakan, banyak warga Kota Cirebon yang menjalani isoman dikarenakan terpapar Covid-19 dengan kategori gejala ringan, namun, tidak semua tercover Pemkot Cirebon untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari selama isoman.
“Posko dapur umum ini bentuk kepedulian kami kepada masyarakat Kota Cirebon di tengah merebaknya wabah Covid-19. Kegiatan ini sifatnya gotong royong, seluruh anggota fraksi PDIP menyumbangkan gaji dan tunjangan untuk posko darurat Covid-19,” kata Fitria.
Menurutnya, membantu dan memenuhi kebutuhan rakyat di tengah pandemi Covid-19 ini menjadi kewajiban bersama seluruh anggota fraksi maupun kader PDIP.
“Ini menjadi sebuah kewajiban bagi kita, karena dibutuhkan gotong royong yang sangat kuat. Dan hasil rapat dpc, gaji seluruh anggota fraksi untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terpapar covid. Jadi ini sudah kesepakatan bersama,” kata Fitria.
BACA JUGA: PPKM Level 4 Kota Cirebon, Warteg Boleh Makan di Tempat, Kafe Tetap Take Away
Dapur umum kali ini menyesuaikan kondisi PPKM Level 4 di Kota Cirebon dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Sehingga paket makanan akan disalurkan melalui PAC dan ranting masing-masing.
“Kami sediakan 500 paket bahan makanan untuk per harinya, mulai kami distribusikan besok (hari ini, red). Semoga bantuan dapur umum dapat meringankan warga yang sedang isoman,” pungkasnya. (Surya)