CIREBON, SC- Dalam rangka memeringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriyah Pemerintah Desa (Pemdes) Sidawangi Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon bersama masyarakat mengadakan pengajian umum, tasyakuran dan santunan anak yatim.
“Kegiatan pengajian umum ini dalam memeringati Maulid Nabi Muhammmad Saw ini merupakan bentuk kecintaan terhadap Rosullullah,” kata Kuwu Sidawangi, Yoni, Selasa (26/10/2021).
Menurut Kuwu Yoni, berkumpulnya masyarakat dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw ini merupakan bentuk kecintaaan kepada Nabi Muhammad Saw yang menjadi teladan bagi umat Islam. “Ibadah beliau, akhlak beliau dan semua yang melekat pada beliau adalah cerminan Al-quran yang kita imani,” katanya.
Dia menerangkan, kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memperkuat uhuah islamiyah sekaligus mempererat silaturahmi jangan sampai pudar walau dalam kondisi dan situasi apapun.
Sebagaimana yang dicontohkan oleh Rasulullah pada saat berhijrah dari Makkah ke Madinah. Selain itu juga pentingnya memiliki ukhuwah imaniyah sebagai landasan utama umat Islam.
BACA JUGA: Masyarakat Kertawinangun Lestarikan Adat Desa, Gelar Ritual Pengangkatan Buyut Kayu Mancur Jaya
“Alhamdulilah masyarakat sangat antusias untuk mengikuti acara pengajian umum ini walau pun d itengah hujan, ini adalah bukti bahwa masyarakat sangat mencintai Rasull kita dan mudah-mudahan akan lebih menambah kecintaan kita terhadap Rosullullah,” katanya.
Pihaknya berterimakasih kepada panitia dan warga yang telah berpartisipasi dalam kegiatan pengajian umum ini mudah-mudahan dengan terselenggaranya acara ini bisa membawa keberkahan bagi kita semua amin dan bisa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah Swt. (Vicky)