KABUPATEN CIREBON, SC- Camat Kedawung, Kabupaten Cirebon, Teguh Supriyadi menggelar acara pamitan sebagai Camat Kedawung, untuk betugas di tempat yang baru, bertempat di kantor kecamatan setempat, Senin (03/01). Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh staf dan pegawai Kecamatan Kedawung, unsur Muspika, perwakilan UPTD, maupun pemerintah desa, serta tokoh masyarakat.
Camat Teguh menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Kedawung dan unsur Muspika Kedawung, para kuwu beserta jajarannya, yang sudah bersama-sama dan bekerjasama dalam mendukung program kerjanya selama dirinya menjabat sebagai Camat Kedawung, kurang lebih dua tahun lamanya.
“Pada hari ini kami sekeluarga mohon pamit dan juga tak lupa pula kami sekeluarga juga mengucapkan terima kasih banyak kepada ibu dan bapak apabila selama saya menjabat disini ada kata-kata yang salah mohon di maafkan,” ujar Teguh dalam sambutannya.
Teguh pun mengatakan sebagai abdi negara sudah sepatutnya siap untuk ditugaskan dimana pun, untuk itu dirinya berharap seluruh steak holder yang ada di wilayah Kecamatan Kedawung untuk mendukung semua program kerja camat yang baru, semata-mata demi kemajuan Kecamatan Kedawung ke arah yang lebih baik lagi.
Selain itu dirinya menyampaikan banyak agenda dan program kerja yang belum tuntas selama menjabat camat Kedawung, terlebih dalam penanggulangan pandemi Covid-19, menurutnya saat ini wilayah Kecamatan Kedawung untuk capaian vaksinasi telah mencapai 85 persen, dan ini berkat kerjasama semua sektor dalam mendukung program percepatan Vaksinasi di Kabupaten Cirebon.
Dirinya pun berharap kepada camat yang baru mudah-mudahan dapat melanjutkan program kerja di Kecamatan Kedawung ini kedepannya, sekiranya itu baik maka lanjutkan, namun sekiranya itu kurang maksimal berharap untuk dimaksimalkan, dan ini harus mendapatkan dukungan semua pihak, karena tanpa adanya dukungan dari semua pihak, tentunya pembangunan tidak akan pernah berhasil dan terwujud.
BACA JUGA: Warga Kedawung Perbaiki Jalan Poros Desa secara Swadaya
Sementara itu, Kasi Pemerintah Kecamatan Kedawung, Saepudin menyampaikan ucapan terimakasihnya atas dedikasi dan program kerja Camat Kedawung Teguh Supriyadi, selama dirinya menjabat lebih kurang dua tahun, baik pembangunan maupun pemberdayaan masyarakat di wilayah kerja kecamatan Kedawung menjadi lebih baik.
“Selamat dan sukses untuk bertugas di tempat yang baru, kami siap mendukung program kerja camat yang baru,” pungkasnya. (Baim)